Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangun Pabrik di Indonesia, BYD Gandeng Banyak Perusahaan Lokal

Kompas.com - 21/02/2024, 17:31 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT BYD Motor Indonesia berkomitmen untuk ikut bersaing dalam pasar otomotif nasional, khususnya pada segmen kendaraan listrik. Tidak hanya membangun pabrik, BYD menyebutkan akan menggandeng banyak perusahaan lokal.

BYD yakin inisiatif ini dapat dilakukan melihat antusiasme masyarakat yang sangat tinggi terhadap teknologi yang dimiliki mobil listrik serta kontribusinya terhadap lingkungan. Hal ini dilakukan dengan berkolaborasi dengan partner-partner lokal di Indonesia dari berbagai sektor.

Baca juga: BYD Seal Disebut Punya Desain Sporty dan Harga yang Sesuai

“Kami akan terus mengajak berbagai partner lokal untuk bekerja sama bersama BYD, salah satunya perusahaan perbankan nasional terkemuka. Kami akan terus memperluas kerja sama dan kolaborasi dengan lembaga-lembaga lain terkemuka di Indonesia,” ujar Eagle Zhao, Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, dalam keterangan resminya, belum lama ini.

BYD hadir pada pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024Dok. BYD BYD hadir pada pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024

BYD menyebutkan bahwa pabriknya di Indonesia akan dibangun secara bertahap. BYD yakin dengan produksi massal, dapat menjadikan harga produk semakin kompetitif.

Bukan tak mungkin juga dalam kurun waktu satu tahun sampai dua tahun, Indonesia bisa menjadi penyedia New Energy Vehicle (NEV) terbesar di Asia.

“Manufaktur lokal adalah strategi BYD untuk terlibat secara mendalam pada industri pasar otomotif, tujuan kami untuk menciptakan dan meningkatkan rantai pasokan lokal untuk kendaraan listrik Indonesia," kata Eagle.

Baca juga: Berawal Bikin Baterai, BYD Sukses Jualan Mobil Listrik

"Tidak hanya untuk ritel, namun kami juga berkonsentrasi pada kolaborasi yang ada di dalam ekosistem pasar Asia,” ujarnya.

BYD dan VinFast Disebut Rusak Harga Mobil Listrik, Moeldoko Justru Beri ApresiasiKompas.com/Daafa Alhaqqy BYD dan VinFast Disebut Rusak Harga Mobil Listrik, Moeldoko Justru Beri Apresiasi

Pada pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, BYD membuktikan komitmennya dengan melakukan penandatanganan MoU dengan PT Bank Mandiri.

Bentuk kolaborasi yang kuat ini diharapkan dapat mendukung transisi menuju Indonesia Nol Emisi Karbon pada tahun 2060.

Selain itu, BYD juga sudah bekerja sama dengan diler Arista dan Haka Group, yang menjadi diler resmi BYD di Indonesia. Awal Februari, BYD Arista membuka delapan cabang dealer di Indonesia secara serentak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau