Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocor, Begini Impresi Marc Marquez Jajal Motor Ducati

Kompas.com - 01/12/2023, 17:12 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap MotoGP Marc Marquez melakukan debut pertamanya di atas motor Desmosedici GP23 pada sesi tes Valencia.

Pebalap yang mendapat julukan The Baby Alien itu langsung tampil gemilang. Bahkan, ia sempat menduduki puncak catatan waktu pada Selasa (28/11/2023) sore hari.

Namun, Marquez dan Gresini Racing belum bisa memberikan komentar apapun terkait tes yang dilakukan di Sirkuit Ricardo Tormo itu. Hal itu lantaran Marquez masih terikat kontrak dengan Repsol Honda hingga 1 Januari 2024.

Baca juga: Irjen Firman Shantyabudi Pensiun, Aan Suhanan Ditunjuk sebagai PLH Kakorlantas

Namun, Sky Sport baru-baru ini membocorkan sebagian masukan yang diberikan Marquez kepada kepala kru barunya, Frankie Carchedi, setelah ia menjajal motor Ducati.

Usai melakoni beberapa putaran, membuat pembalap berusia 30 tahun itu memahami beberapa hal, tentang keunggulan dan kelemahan motor yang akan dikendarainya musim depan.

Marc Marquez saat sesi tes Valencia MotoGP 2024Dok. Gresini Racing Marc Marquez saat sesi tes Valencia MotoGP 2024

Rupanya, Marquez menyoroti cengkraman belakang yang mengesankan dari mesin Borgo Panigale, sepeda motor yang menurutnya tidak terlalu menuntut dibandingkan Honda, terutama saat melakukan perubahan arah.

Masih berdasarkan sumber yang sama, Marquez disebut mengharapkan motor dengan kapasitas belok yang lebih kecil dibandingkan RC213V, dan meskipun Honda tampak lebih unggul dalam aspek ini, pebalap yang identik dengan nomor motor 93 itu mengaku sama sekali tidak kecewa.

“Motor ini memiliki cengkeraman yang kuat di bagian belakang. Tapi ternyata sedikit kurang bermanuver dibandingkan Honda,” ucap Marquez, Todocircuito, Jumat (1/12/2023).

Selain kelebihan, Marquez juga menemukan titik kekurangan pada motor Ducati, yakni ketika membuka gas ketika motor sedang miring.

"Dengan Honda Anda bisa kurangi gas lebih awal dan buat tikungan dengan banyak kecepatan, yang terkadang bagus, terutama ketika Anda memiliki banyak cengkeraman,” kata Marquez.

“Dengan motor (Ducati) ini, ketika saya menurunkan gas dengan cepat, butuh waktu lebih lama untuk kembali. Dengan Honda, saya melibas tikungan dengan 20 persen gas. Saya melakukan akselerasi dan lepas landas. Dengan motor ini, saya merasa saat membuka gas pada 30-40 persen, saya melaju terlalu jauh," lanjutnya.

Baca juga: Alasan Kenapa Berkendara di Musim Hujan Wajib Turunkan Kecepatan

Sebagai informasi, usai melakukan sesi tes Valencia para pebalap akan beristirahat sebelum pada akhirnya memasuki sesi tes musim MotoGP 2024 yang berlangsung pada 1-3 Februari 2024 di Sepang, Malaysia.

Satu bulan setelahnya, musim 2024 akan dimulai dengan laga pembuka di GP Qatar 2024 pada 8-10 Maret 2024.

Total akan ada 24 laga yang akan dilakoni di luar Sprint Race. Sehingga musim depan bisa dikatakan bakal menjadi tantangan yang cukup berat bagi semua pebalap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com