Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendala VW Indonesia Belum Luncurkan VW ID. Buzz

Kompas.com - 20/11/2023, 10:22 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Mobil listrik VW ID. Buzz sudah masuk Indonesia beberapa waktu lalu. Namun bukan hadir dari agen pemegang umum melainkan didatangkan dari pihak importir umum (IU).

VW ID. Buzz pertama terlihat muncul di ajang Jakarta Auto Classic Meet Up (JACMU) pada Maret 2023. Mobil yang disebut sebagai reinkarnasi VW Kombi itu tampil memukau dengan desain retro modern.

Baca juga: Hasil Klasmen Usai MotoGP Qatar 2023 - Bagnaia Selangkah Lagi Jadi Juara Dunia

Ahmad Badawi, National Sales Manager PT Garuda Mataram Motor (GMM), APM Volkswagen (VW) di Indonesia, mengatakan, pihaknya sebetulnya sedang mempertimbangkan membawa mobil listrik ke Indonesia.

VW ID. Buzz Foto: VW VW ID. Buzz

Namun, kata dia, ada beberapa faktor yang masih dipelajari jika ingin membawa mobil listrik ke Indonesia. Tak cuma VW ID. Buzz tapi juga model-model lain yang sudah eksis di Eropa.

"Ada beberapa kalau di sana (Eropa) tapi kita belum tentu bisa mendapatkan produk itu. Jadi kita butuh proses. Kalau di sana sudah ada banyak ada ID2, ID3 dan segala macam," kata Ahmad di BSD City, belum lama ini.

Salah satu kendalanya ialah keterbatasan unit setir kanan.

"Butuh proses apalagi permintaan VW juga lumayan banyak, tapi untuk setir kanan itu terbatas dan butuh proses," ujar Ahmad.

Baca juga: Cara Modifikasi Ini Lebih Minim Risiko daripada Remap ECU

VW semakin gencar di akhir tahun, merek asal Jerman tersebut memberikan promo menarik buat calon konsumen VW All New Tiguan Allspace.Foto: KOMPAS.com/Adityo Wisnu VW semakin gencar di akhir tahun, merek asal Jerman tersebut memberikan promo menarik buat calon konsumen VW All New Tiguan Allspace.

Ahmad mengatakan, pihaknya pada dasarnya tidak tinggal diam. VW Indonesia juga tidak ingin tertinggal dari merek-merek lain yang mulai berlomba menghadirkan jajaran mobil listrik di Tanah Air.

"Yah kita lihat, yang pasti kita sedang tahap penjajakan dan apa namanya kalau yang lain main kita juga tidak akan tinggal diam. Cuma kita memang masih penjajakan," kata Ahmad.

"Banyak sih, banyak faktor, kebijaksaan pemerintah dan lainnya, sebab tidak hanya satu sisi saja di Indonesia," kata Ahmad.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com