Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Hari Tes Yamaha M1, Toprak Akui Belajar Banyak

Kompas.com - 13/04/2023, 09:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toprak Razgatlioglu sudah dilirik untuk masuk ke tim pabrikan Monster Yamaha MotoGP. Belum lama ini, pebalap World Superbike (WorldSBK) tersebut juga menjalani dua hari sesi tes menggunakan YZR-M1 di Sirkuit Jerez, Spanyol.

Kesempatan ini merupakan yang kedua kalinya bagi Toprak mengendarai Yamaha M1. Yamaha sengaja mengundangnya pada sesi tes privat bersama pebalap tes Yamaha lainnya, seperti Cal Crutchlow.

Baca juga: Toprak Razgatlioglu Ingin Pindah Ke MotoGP Tahun Depan

Tahun lalu, Toprak mencoba M1 di Sirkuit Aragon, Spanyol. Tapi, sayangnya kondisi cuaca saat itu kurang mendukung. Kali ini, cuaca cerah menemani selama pengetesan.

Pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Toprak Razgatlioglu memacu kecepatan saat Race 1 WSBK 2023 di Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (4/3/2023). Alvaro Bautista menjadi yang tercepat pada Race 1 WSBK Mandalika 2023 di susul posisi kedua pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Toprak Razgatlioglu dan posisi ketiga pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Andrea Locatelli. Terkini, Toprak Razgatlioglu menjadi yang tercepat dalam sesi Superpole Race WSBK Mandalika 2023, Minggu (5/3/2023). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/nz
M Agung Rajasa Pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Toprak Razgatlioglu memacu kecepatan saat Race 1 WSBK 2023 di Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (4/3/2023). Alvaro Bautista menjadi yang tercepat pada Race 1 WSBK Mandalika 2023 di susul posisi kedua pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Toprak Razgatlioglu dan posisi ketiga pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Andrea Locatelli. Terkini, Toprak Razgatlioglu menjadi yang tercepat dalam sesi Superpole Race WSBK Mandalika 2023, Minggu (5/3/2023). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/nz

"Saya memiliki dua hari yang sangat baik di sini, di Jerez. Fokus saya adalah melakukan lap sebanyak mungkin untuk bisa memahami mobil lebih baik, dibandingkan mencatatkan waktu terbaik," ujar Toprak, dikutip dari Speedweek.com, Rabu (12/4/2023).

Meski demikian, Toprak menambahkan, dirinya masih sangat menikmati pengetesan menggunakan Yamaha M1. Dia juga mengaku belajar banyak dari motor purwarupa tersebut.

Baca juga: Alvaro Bautista Menang di WSBK Mandalika Race 2, Toprak Kedua

"Saya belajar banyak, M1 membutuhkan gaya berkendara yang sangat berbeda dibandingkan R1 milik saya di World Superbike Championship," kata Toprak.

Pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Toprak Razgatlioglu keluar Paddock saat latihan bebas ketiga pada MOTUL FIM Superbike World Championship (WSBK) Indonesian Round 2023 di Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (4/3/2023). Toprak Razgatlioglu mencatatkan waktu 1 menit 33.026 di sesi latihan bebas ketiga. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/foc.ANTARA FOTO/M Agung Rajasa Pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Toprak Razgatlioglu keluar Paddock saat latihan bebas ketiga pada MOTUL FIM Superbike World Championship (WSBK) Indonesian Round 2023 di Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (4/3/2023). Toprak Razgatlioglu mencatatkan waktu 1 menit 33.026 di sesi latihan bebas ketiga. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/foc.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih pada Yamaha atas kesempatan luar biasa ini, semua orang yang sudah sangat membantu, dan saya selalu tersenyum sepanjang dua hari ini," ujarnya.

Toprak mendapatkan bantuan dari Crutchlow selama dua hari pengetesan tersebut. Selain itu, Managing Director Yamaha Motor Racing Lin Jarvis dan Manajer Tim Monster Yamaha MotoGP Massimo Meregalli juga terlihat memantau jalannya sesi tes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com