JAKARTA, KOMPAS.com - Jumlah kendaraan di ruas jalan menuju kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat dilaporkan mulai meningkat jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022/23 pada hari ini, Selasa (20/12/2022).
KBU Satlantas Polres Bogor Iptu Ketut Lasswarjana menyatakan, hal tersebut dikarenakan sejumlah sekolah sudah memberikan libur akhir tahun. Padahal kepadatan diproyeksikan mulai terjadi pada Jumat (23/12/2022) mendatang.
“Betul, hari ini mulai ada peningkatan arus kendaraan menuju ke Puncak,” katanya melalui keterangan tertulis, Selasa.
Baca juga: Beli Innova Zenix Sekarang Tidak Bisa Dipakai buat Lebaran
Namun menurut Ketut, peningkatan volume kendaraan hanya terjadi pada pagi tadi, tidak akan berlanjut sampai sore. Dijelaskan, salah satu faktor kawasan Puncak mulai ramai dikunjungi adalah sekolah sudah menerapkan libur.
Meski mulai mengalami kepadatan arus, belum ada rekayasa lalu lintas yang diterapkan oleh petugas di lapangan. Pihak kepolisian hanya mengerahkan personel untuk mengatur lalu lintas di sejumlah titik jalur Puncak.
“Pengaturan saja di tempat-tempat persimpangan, seperti di Pasir Muncang, Pasir Angin, Megamendung, dan Pasar Cisarua,” imbuhnya.
Seperti diketahui, Polres Bogor telah menyiapkan sejumlah skema rekayasa lalu lintas menjelang libur Nataru 2022/23. Di antaranya penerapan sistem satu arah atau one way, ganjil genap, dan pengalihan arus lalu lintas.
Baca juga: Polisi Siapkan Strategi Kelancaran Mobilitas Selama Nataru 2022/23
“Ya disesuaikan dengan kondisi di lapangan nanti. Baik itu pengalihan arus, pembatasan arus, pun mungkin rekayasa lain dalam bentuk one way, gage, dan pengalihan arus ke Sukabumi ataupun Jonggol," kata kata Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin dalam keterangannya, Kamis (8/12/2022).
"Akan kami lakukan untuk mendukung kegiatan kelancaran Nataru,” tambah dia.
Sebanyak 1.200 personel akan disiagakan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas saat libur Nataru. Terutama di wilayah yang menjadi destinasi wisata, seperti kawasan Puncak.
Adapun titik yang cukup disorot nantinya adalah kawasan Puncak. Sebab, Puncak menjadi salah satu pusat destinasi wisata favorit di wilayah Kabupaten Bogor.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.