Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil yang Terdampak Gempa Belum Tentu Ditanggung Asuransi

Kompas.com - 23/11/2022, 17:12 WIB
Dio Dananjaya,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Gempa bumi berkekuatan 5,6 magnitudo di Cianjur, Jawa Barat pada Senin (21/11/2022), mengakibatkan sejumlah kendaraan rusak tertimpa reruntuhan bangunan.

Bencana alam ini menjadi pengingat diri akan pentingnya memiliki perlindungan finansial, salah satunya asuransi kendaraan bermotor.

Akan tetapi, apakah asuransi kendaraan bermotor dapat melindungi kerugian akibat kerusakan yang disebabkan bencana alam seperti gempa bumi?

Baca juga: Adu Mesin Innova Zenix dan Innova Reborn, Mana Lebih Bertenaga?

Kerusakan akibat gempa di Kampung Cibeureum Kaler, Desa Cibeureum, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (22/11/2022). Sedikitnya 162 orang meninggal dunia, 326 warga luka-luka, dan 13.784 orang mengungsi akibat gempa bermagnitudo 5,6 di Cianjur.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Kerusakan akibat gempa di Kampung Cibeureum Kaler, Desa Cibeureum, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (22/11/2022). Sedikitnya 162 orang meninggal dunia, 326 warga luka-luka, dan 13.784 orang mengungsi akibat gempa bermagnitudo 5,6 di Cianjur.

Laurentius Iwan Pranoto, Head of Communication & Customer Service Management Asuransi Astra mengatakan, kerusakan yang terjadi pada kendaraan akibat bencana alam seperti gempa bumi dapat dilindungi oleh asuransi.

Namun demikian, harus dicatat bahwa pemegang polis harus memperluas jaminan asuransinya terlebih dahulu.

Menurutnya, terdapat dua jenis pertanggungan yang bisa dipilih untuk melindungi kendaraan, yaitu comprehensive dan total loss only (TLO).

Baca juga: Alasan Kijang Innova Zenix Kini Pakai Penggerak Depan

Untuk diketahui comprehensive adalah perlindungan asuransi yang menjamin kerugian atau kerusakan sebagian seperti tergores dan penyok yang diakibatkan oleh risiko yang dijamin dalam polis.

Sementara TLO adalah kerugian total akibat risiko yang dijamin dalam polis hingga kehilangan kendaran. Adapun, sejumlah risiko yang dijamin adalah tabrakan, benturan, terbalik, tergelincir, perbuatan jahat, hingga kebakaran.

Iwan menjelaskan, dampak bencana alam seperti gempa bumi tidak ter-cover dalam asuransi comprehensive atau dalam istilah lain disebut all risk.

Baca juga: Viral Curhatan Konsumen, Baru Beli Hyundai Palisade Sistem Transmisi Langsung Rusak

Polda Metro Jaya mencatat, jumlah kecelakaan akibat pengendara di bawah umur menempati peringkat ketiga.SHUTTERSTOCK Polda Metro Jaya mencatat, jumlah kecelakaan akibat pengendara di bawah umur menempati peringkat ketiga.

“Makanya istilah all risk kurang tepat, karena tidak semua risiko dijamin,” ujar Iwan, kepada Kompas.com (23/11/2022).

“Tapi beberapa asuransi sudah mem-bundling untuk perluasan ini. Di Garda Oto untuk mobil yang harganya di atas Rp 300 juta sudah include,” kata dia.

Secara lebih rinci, Iwan menjelaskan perluasan jaminan asuransi kendaraan bermotor Garda Oto yang terdiri dari perluasan jaminan gempa bumi, tsunami, dan letusan gunung berapi, diikuti dengan perluasan jaminan banjir, angin topan, badai, tanah longsor.

Baca juga: Penjualan Truk di Indonesia Menurun, Mitsubishi Fuso Masih Unggul

JAKARTA,25/02-KLAIM ASURANSI. Seorang nasabah mendapatkan pelayanan dari costumer service di kantor asuransi mobil Garda Oto, Jakarta, Selasa (25/02). Banjir besar yang melanda Jakarta pekan kemarin membuat sebagian besar mobil-mobil rusak dan mogok. Hal itu menyebabkan sebagian besar pemilik mobil melakukan klaim asuransi untuk memperbaiki mobilnya tersebut. Marketing Communication & Public Relations Head Asuransi Astra Buana (Garda Oto) Laurentius Iwan Pranoto mengatakan saat ini perusahaan telah menerima klaim sebanyak 180 unit mobil dengan kerusakan yang paling banyak adalah mesin terendam. KONTAN/Fransiskus Simbolon/25/02/2015/pFoto: Kontan/Fransiskus Simbolon JAKARTA,25/02-KLAIM ASURANSI. Seorang nasabah mendapatkan pelayanan dari costumer service di kantor asuransi mobil Garda Oto, Jakarta, Selasa (25/02). Banjir besar yang melanda Jakarta pekan kemarin membuat sebagian besar mobil-mobil rusak dan mogok. Hal itu menyebabkan sebagian besar pemilik mobil melakukan klaim asuransi untuk memperbaiki mobilnya tersebut. Marketing Communication & Public Relations Head Asuransi Astra Buana (Garda Oto) Laurentius Iwan Pranoto mengatakan saat ini perusahaan telah menerima klaim sebanyak 180 unit mobil dengan kerusakan yang paling banyak adalah mesin terendam. KONTAN/Fransiskus Simbolon/25/02/2015/p

Kemudian, Garda Oto juga menyediakan perluasan jaminan kerusuhan, pemogokan, dan huru-hara, perluasan jaminan terorisme dan sabotase.

Termasuk, perluasan jaminan kecelakaan diri pengemudi, perluasan jaminan kecelakaan diri pengemudi dan penumpang, juga perluasan jaminan tanggung jawab hukum terhadap pihak ketiga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com