BALI, KOMPAS.com - Alva One menjadi salah satu motor listrik yang mendukung mobilitas perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) B20 dan G20 2022. Tak cuma motor tapi juga pengendaranya di Nusa Dua, Bali.
Para pengunjung maupun delegasi KTT dapat menikmati fasilitas ini selama periode 10-16 November 2022 dengan mengakses titik antar jemput yang tersedia di 3 lokasi hotel, yaitu St. Regis, Hilton, dan Ritz Carlton atau memanfaatkan jasa antar kemanapun tanpa biaya di dalam area ITDC Nusa Dua.
Baca juga: Bahaya Asal Tambah Takaran Oli Mesin yang Berkurang
Purbaja Pantja, Presiden Direktur PT Ilectra Motor Group (IMG), mengatakan, Alva One merupakan satu-satunya motor listrik yang dipercaya untuk mendukung mobilisasi pada wilayah utama dengan medan berbukit.
“Dukungan yang diberikan Alva dalam mensukseskan kegiatan KTT B20 dan G20 di Bali merupakan upaya guna mendukung prioritas Presidensi G20 Indonesia 2022 dalam mencapai target Net Zero Emission (NZE) pada tahun 2060 atau lebih cepat,” ujar Purbaja dalam keterangan resmi, Jumat (11/11/2022).
Dalam gelaran ini, Alva memberdayakan masyarakat Bali sebagai pihak penggerak mobilitas atau pengemudi unit Alva One.
Para pengemudi yang melayani telah melewati rangkaian seleksi dan pelatihan keselamatan guna memberikan kenyamanan bagi para penumpang.
Tidak cukup dengan pemberdayaan masyarakat lokal, Alva juga mendorong nilai gender equality dalam gelaran ini melalui kehadiran pengemudi perempuan pada motor Alva One.
Baca juga: Hyundai Mau Tambah Produksi Ioniq 5 di Indonesia Tahun Depan
Rainier Haryanto, Managing Director IMG mengatakan, gelaran KTT B20 dan G20 ini juga merupakan suatu pencapaian unik untuk ALVA karena menjadi momen Alva One resmi mengaspal di jalan setelah diluncurkan pertama kali di GIIAS pada Agustus 2022.
Alva One telah mendapatkan plat resmi dan secara legal dapat beredar di jalan raya. Pencapaian ini merupakan langkah penting sebelum Alva mulai mendistribusikan motor kepada para pelanggannya di pada November 2022.
“Kami berterima kasih atas dukungan pemerintah terhadap eksistensi Alva sebagai merek motor listrik yang berkomitmen dalam mengembangkan kendaraan listrik di Indonesia," kata Rainer.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.