Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih Murah, NGK Luncurkan Busi Khusus Mesin NR Toyota dan Daihatsu

Kompas.com - 19/05/2020, 19:21 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT NGK Busi Indonesia resmi mengeluarkan varian busi G-Power yang peruntukannya hanya bagi produk keluaran Toyota dan Daihatsu. 

Busi dengan kode LKAR6AGP ini dirancang khusus untuk meningkatkan performa mesin NR yang telah menggunakan teknologi Dual VVT-i yang mampu meredam konsumsi bahan bakar serta gas buang.

"Busi LKAR6AGP diciptakan dan disempurnakan untuk mobil Toyota dan Daihatsu dengan mesin NR 4 silinder segaris DOHC. Busi ini bisa digunakan baik untuk yang berkubikasi 1.200 cc atau 1.500 cc," ucap Jimmy Tjan, Senior Manager Sales & Marketing PT NGK Busi Indonesia, dalam keterangan resminya, Selasa (19/5/2020).

Baca juga: Mitos atau Fakta, Knalpot Mobil Keluar Air Tandanya Mesin Sehat?

Seperti diketahui, untuk produk keluaran Toyota dan Daihatsu yang menggunakan mesin tipe NR sendiri bukan hanya Avanza dan Xenia, namun juga Rush-Terios, Calya-Sigra, Agya-Ayla, serta Toyota Vios dan Yaris.

Jimmy menjelaskan, peluncuran busi NR-Engine adalah sebagai jawaban NGK atas banyaknya permintaan para pengguna untuk meluncurkan produk dengan harga yang terjangkau.

Busi NGK LKAR6AGP khusus mesin NR Toyota dan DaihatsuNGK Busi NGK LKAR6AGP khusus mesin NR Toyota dan Daihatsu

Pasalnya, pengguna mesin NR selama ini merasa dana yang harus dikeluarkan untuk pergantian busi cukup besar. Busi ini juga menjadi peluang bisnis bagi NGK, lantaran populasi mobil Toyota dan Daihatsu yang sudah mengadopsi mesin NR cukup banyak.

"Karena itu, NGK menciptakan formula baru agar dapat memberikan busi dengan kualitas terbaik dengan harga terjangkau untuk menjawab kebutuhan pasar," ucap Jimmy.

Secara keunggulan, Jimmy mengatakan harga busi LKAR6AGP lebih rendah 50 persen dibandingkan busi OEM Toyota dan Daihatsu. Sementara dari segi kinerjanya, tak berbeda dengan busi OEM.

Baca juga: Renault Mau Bawa SUV Kiger ke Indonesia

Tak hanya terjangkau, Diko Octaviano, Tecnhical Support PT NGK Busi Indonesia, juga mengatakan ada banyak kelebihan yang dimiliki pada busi NGK terbaru.

Bahkan secara fitur dan meterialnya juga tak kalah berkualitas yang dibuat langsung di NGK Jepang.

Busi NGK LKAR6AGP khusus mesin NR Toyota dan DaihatsuNGK Busi NGK LKAR6AGP khusus mesin NR Toyota dan Daihatsu

Mulai dari menghasilkan emisi gas buang yang lebih rendah sehingga lebih ramah lingkungan, sampai memiliki sistem pembersihan busi secara otomatis guna mencegah terjadi carbon fouling.

"Bahan sudah platinum yang punya tingkat leleh tinggi dan konduktivitas listrik yang baik sebagai bahan dasar central electrode, Titik pengapian yang terfokus dan presisi, sehingga membuat pembakaran lebih cepat terjadi pada bagian inti api," kata Diko.

Untuk harga, NGK memasarkan busi khusu mesin NR Toyota dan Daihatsu ini sebesar Rp 45.000 per piece.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com