JAKARTA, KOMPAS.com - Pengguna Honda HR-V yang tergabung dalam HRV Devotee Indonesia (HDI), melakukan touring dengan jarak tempuh sekitar 3.000 km.
Rute kali ini, yaitu berangkat dari Bali, hingga Lombok. Total jarak tempuh itu ditempuh pulang-pergi, dan diikuti oleh 20 unit mobil dan 75 peserta.
Kegiatan dimulai dari titik kumpul rest area km 102 Cipali pada 20 Desember 2019 pukul 23.30 WIB, dengan melakukan prosedur standar HDI sebelum touring seperti briefing dan doa bersama.
Baca juga: Cara Komunitas Trail Berdonasi Jelang Akhir Tahun
Rombongan touring sempat melakukan beberapa pemberhentian seperti di rest area km 429 Ungaran, kota Surabaya dan Situbondo. Lalu tiba di pelabuhan Ketapang pada 21 Desember 2019 sekitar pukul 21.00 WIB.
Tanpa menunggu lama, rangkaian langsung masuk ke kapal untuk kemudian menyebrang menuju pelabuhan Gilimanuk, dengan waktu penyebrangan kurang lebih 30 menit.
Sesampainya di pulau Bali, perjalanan dilanjutkan kembali dengan tujuan Pelabuhan Padang Bai melalui jalur lintas Selatan.
Selanjutnya pada 22 Desember 2019, sekitar pukul 05.00 WITA rangkaian tiba di Pelabuhan Padang Bai dan beristirahat sekitar 4 jam karena jadwal penyebrangan kapal sekitar pukul 09.00 WITA.
Penyebrangan dari Pelabuhan Padang Bai menuju Pelabuhan Lembar, Lombok memakan waktu sekitar 4 jam dan rombongan tiba pukul 13.00 WITA di Pelabuhan Lembar, Lombok.
Baca juga: Jelang Akhir Tahun, Komunitas Mobilio Catat Rekor Muri
Setibanya di Lombok, rombongan makan siang di Lesehan Taliwang Irama 3 dan selanjutnya menuju Hotel Jayakarta Lombok Beach Resort & Spa untuk istirahat dan menikmati sunset dari pantai Hotel Jayakarta.
Hari berikutnya, yakni 23-24 Desember 2019, rombongan menjelajahi tempat-tempat wisata di sekitar Pulau Lombok, seperti Pantai Mandalika, Desa Sade, air terjun Benang Stokel, mengelilingi 3 Pantai Pink menggunakan boat, Pulau Pasir Timbul, Gili Petelu dan tentunya mengunjungi beberapa tempat kuliner dan pusat oleh-oleh.
Rombongan melanjutkan perjalanan pada 25 Desember 2019 dengan menyebrang ke Gili Trawangan dan kembali ke Pulau Bali 27 Desember 2019. Selanjutnya, sampai tahun baru, rombongan menjelajahi Pulau Bali seperti Pantai Pandawa, Uluwatu, GWK Culture Park, Ubud, Goa Gajah dan juga menikmati kuliner Bali. Lalu kembali ke Jakarta pada 1 Januari 2020.
Baca juga: Ini Dia Komunitas Mobil Listrik Tesla
Ketua Umum HDI, Dimas Nurfiansyah menyampaikan, kegiatan touring akhir tahun ini merupakan acara yang sangat berarti bagi para member HDI, sehingga rela mengambil cutinya untuk mengikuti kegiatan touring setiap akhir tahun yang memakan waktu sekitar 12 hari.
"Ini adalah tahun ketiga saya dan keluarga tidak merayakan natal bersama keluarga besar dan lebih memilih bersama dengan keluarga HDI," ujar salah satu member, Christian yang tidak pernah absen dalam touring 3 tahun terakhir.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.