Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penetrasi Pasar Komersial, Daimler Indonesia Luncurkan Axor 2528 R

Kompas.com - 02/03/2018, 10:42 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com – Ikut hadir dalam acara Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicles Expo (GIICOMVEC) pertama, yang berlangsug di Jakarta Convention Center, PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI), agen resmi penjualan kendaraan komersial Mercedes-Benz, meluncurkan Axor 2528 R.

Produk Axor 2528 R ini, disebut bakal menyasar pasar logistik yang tengah berkembang pesat di dalam negeri, bersamaan dengan pertumbuhan e-commerce, tingginya permintaan transportasi dan penyimpanan dengan pendingin, serta investasi pemerintah Indonesia di sektor infrastruktur.

Markus Villinger, President Director dan CEO PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia mengatakan, kalau perkembangan positif tersebut terbukti, lantaran semakin bertambahnya daftar pelanggan DCVI di industri logistik, yang beberapa di antaranya adalah pemain terbesar di Indonesia.

“Hal tersebut yang menjadi alasan kami meluncurkan Axor 2528 R, truk yang andal dan sesuai dengan kebutuhan industri komersial. Kami bangga dapat menjadi bagian dari pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui sektor logistik,” kata Villinger, Kamis (1/3/2018).

 Baca juga : Daimler Kirim Truk Listrik Pertama Fuso

Meluncur pertama kali pada 2017, Axor 2528 R terbaru ini dirakit lokal di pabrik perakitan Mercedes-Benz di Wanaherang. Strategi ini memberikan keleluasaan bagi DCVI untuk bisa merespon permintaan truk dalam negeri yang sedang tumbuh, khususnya untuk segmen heavy-duty, dengan lebih cepat dan fleksibel.

“Kami tengah fokus memenuhi janji kami bagi pasar Indonesia, demi memberikan produk berperforma tinggi dan terbukti menguntungkan di pasar. Pengumuman Axor baru yang dirakit di Indonesia ini, merupakan pencapaian yang luar biasa, tidak hanya bagi Mercedes-Benz, tetapi juga bagi industri di Indonesia,” tutur Villinger

Seluruh lini produk Axor, dominan dalam hal daya tahan dengan direct injection unitized pump, RPM mesin yang rendah pada kecepatan tinggi, serta kombinasi lampu LED pada bagian belakang. Pada aspek keamanan, model ini dilengkapi dengan fitur LED daytime running light, Anti-Lock Braking System (ABS) serta Constant Throttle Valve engine brake.

Produk-produk Axor juga didukung dengan program layanan pelanggan Mercedes-Benz, termasuk flying doctor dan pelatihan teknis bagi mekanik pelanggan pengguna Axor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau