Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Biker Honda Bertualang Serpong-Sukabumi

Kompas.com - 22/01/2018, 15:38 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Sukabumi, KOMPAS.com — Dealer resmi Honda, Astra Motor dan Daya Adicipta Motora, menggelar Honda Adventure Day (HAD) pada 20-21 Januari 2018. Perserta yang mencapai 165 biker berhasil menjelajah jalur menantang, Serpong menuju Geopark Ciletuh, Sukabumi, dengan total jarak sampai 235 kilometer.

Seperti pada ajang Rally Dakar, peserta dibagi beberapa grup, kemudian diberi tantangan mencari pos-pos melalui titik koordinat yang sudah dibagikan. Kemudian, peserta dituntut untuk ber-selfie dan wefie, sebagai bukti telah mencapai titik tersebut.

Chief Operating Officer Astra Motor Octavianus Dwi menuturkan, kegiatan ini diadakan sebagai wadah bagi para pencinta motor adventure untuk menyalurkan hobi. Pasalnya, minat terhadap motor adventure terus meningkat sejak peluncuran CRF250Rally dan CRF150L di Indonesia.

“Kesempatan seperti ini tidak bisa dirasakan setiap hari. Kita berkumpul dan merasakan keseruan di atas motor bersama, sambil menikmati pemandangan alam,” ujar Octavianus Dwi pada dalam siaran resminya, Senin (22/1/2018).

Baca juga: Honda CRF150L Adventure, Kawan Petualang

Honda Adventure Day (HAD) yang digelar pada 20-21 Januari 2018. Istimewa Honda Adventure Day (HAD) yang digelar pada 20-21 Januari 2018.

Geopark Ciletuh dipilih menjadi titik finis dari rangkaian Adventure Rally HAD 2018 dan merupakan tujuan destinasi wisata yang sedang berkembang. Ciletuh punya pesona alam yang indah, mulai dari air terjun, hutan, hingga pantai dengan pasir putih.

“Semoga dengan HAD 2018 ini, kita bisa membantu Geopark Ciletuh semakin diketahui banyak orang sehingga membantu perekonomian di wilayah sekitar, sekaligus mengenalkan varian Honda terbaru,” tutur Lerri Gunawan, General Manager Sales, Marketing & Logistik Daya Adicipta Motora, main dealer Honda untuk wilayah Jawa Barat.

Trek yang dilalui juga banyak pemandangan menarik, seperti perkebunan teh di Cianten, Bukit Dago di wilayah Gunung Salak, dan di air terjun Cikidang. Ke depan, kegiatan Honda Adventure Days bisa menjadi agenda tahunan bagi para pencinta petualangan.

“Kami ingin kegiatan ini jadi ajang ‘ibadahnya’ para konsumen Honda yang suka berpualang. Layaknya Honda Bikers Day, HAD bisa dilakukan tahunan untuk mempertemukan para pencinta adventure dan menaklukkan rintangan serta tantangan bersama, kemudian merayakannya di garis finis,” kata Octa sembari tersenyum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com