Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsumen Mobil "Zaman Now" Jarang Datang ke Diler

Kompas.com - 08/12/2017, 17:02 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali meraih penghargaan Sales Satisfaction Index (SSI) dari lembaga periset JD Power Singapura. Dalam lima tahun terakhir sudah tiga kali, yaitu pertama pada 2013, 2015 dan 2017.

Setiap tahun diakui Irwan Kuncoro, Direktur Pemasaran MMKSI selalu terjadi pergeseran karakter konsumen pembeli mobil baru. Apalagi sekarang ini, terlihat semakin kritis dan mudah mencari informasi di internet, sehingga sudah jarang datang ke diler buat dapat informasi soal produk.

"Konsumen sekarang itu tidak seperti dulu yang datang ke diler untuk mendapatkan informasi, sekarang mencari informasi produk kendaraan sudah bisa lewat internet," ujar Irwan di Pulomas, Jakarta Timur, Jumat (8/12/2017).

Baca juga: Mitsubishi Belum Putuskan Berapa Kenaikan Harga Xpander

Mochamad Yani, Departemen Head Sales Satisfaction Departement Sales & Marketing Division MMKSI menambahkan, sekarang ini konsumen inginnya cepat, mudah dan ekonomis. Oleh sebab itu, dari diler juga harus bisa mendukung keadaan seperti itu.

Diler Mitsubishi ke-91 hadir di Yogyakarta Diler Mitsubishi ke-91 hadir di Yogyakarta

"Kita sudah ada call center 24 jam yang bisa diakses oleh konsumen. Sehingga, jika ada yang ingin disampaikan bisa terbuka dan tanpa batas," kata Yani di tempat sama.

Aplikasi Mitsubishi

MMKSI juga telah melucurkan aplikasi mobile terbaru, "My Mitsubishi Motors ID". Konsumen semakin mudah untuk mengakses seputar produk dan layanan seputar MMKSI melalui aplikasi tersebut yang bisa diunduh lewat ponsel pintar.

"Kita juga harus bisa menyesuaikan dengan keinginan dan kondisi sekarang ini," kata Yani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com