Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Curhat Soal Karakter Konsumen Mobil Honda

Kompas.com - 27/07/2017, 17:45 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Beberapa kali PT Honda Prospect Motor (HPM) menegaskan bahwa konsumen Honda berbeda dengan merek lain. Lalu, seperti apa sebenarnya ciri-ciri atau tipe konsumen Honda?

Secara runut, Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM Jonfis Fandy menjelaskan via contoh produk. Intinya, pembeli Honda lebih mengutamakan kesenangan mengemudi.

”Kalau lihat mobil kami, Nggak pernah sama. Kalau orang meluncurkan family car, kami malah luncurkan hatchback, Civic, atau BR-V,” ucapnya, (26/7/2017).

Baca juga: Istri Kapolsek Negara Batin Lampung Diadang di Jalan Saat Akan ke Jakarta Temui Hotman Paris

Ketika HPM melakukan survei, Jonfis mengatakan bahwa pihaknya harus melindungi konsumen sendiri. Hasilnya tentu bersifat internal, namun bocorannya, Honda berusaha melihat apa yang diinginkan pembeli.

Misalnya, pertanyaan pertama, maunya konsumen mobil apa? sudah pasti jawabannya mobil Honda, karena berbagai faktor. Misalnya, fitur canggih, irit bahan bakar, pride terhadap mobilnya. Atau kebanyakan karena desainnya bagus, dan lain-lain.

”Tapi kalau (merek) yang lain, nggak begitu. Mereka melihat aftersales service, jaringan banyak, karena mobil sudah dipakai oleh keluarga, percaya brand-nya, running cost rendah. Jadi dia tidak melihat mobilnya seperti apa,” ujar Jonfis.

Namun, kata Jonfis lagi, hal itu tak terjadi di segmen medium-up. Di ranah ini, tidak ada fleet sales atau govermenment sales. ”Anda hanya akan memikirkan mobil yang baik, fitur, value for money, dan kompetisinya benar-benar ketat. Kalau medium-low, faktornya nggak hanya produk,” ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Ribuan Orang Ditahan Saat Demo di Turkiye, Dianggap Teroris Jalanan oleh Erdogan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau