Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SUV Makin Dipilih Konsumen Indonesia

Kompas.com - 21/11/2016, 08:01 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Meski belum berani memprediksi begitu jauh, Gabungan Industri Kendaraaan Bermotor Indonesia (Gaikindo), mengharapkan, penjualan tahun ini mencapai 1 juta unit sampai 1.050.000 unit. Dari beberapa segmen mobil yang tersaji, model sport utility vehicle yang saat ini cukup mencuri perhatian.

Pasar SUV khusunya di kategori low sport utility vehicle (LSUV) tampak semakin membesar. Dari total pasar, dibanding dengan tahun lalu, pada 2016 ini ada peningkatan sebesar 4,33 persen, periode Januari-Oktober 2016.

Melirik data wholesales Gabungan Industri Kendaraaan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sepanjang sepuluh bulan ini, penjualan mencapai 100.261 unit, atau berkontribusi 11,46 persen dari keseluruhan. Sementara tahun lalu pada periode yang sama di angka 60.887 unit, menyumbang 7,13 persen.

Melihat pasar SUV tahun ini yang punya hasil manis, raksasa otomotif tanah air Toyota, memandang positif segmen mobil ini tahun depan. Lebih dari itu, pencapaian akan semakin baik jika banyak yang bermain di segmen ini, khususnya di kelas SUV entry.

“Kalau ditanya apakah market akan menuju ke sana, saya katakan iya. Memang kira-kira akan masuk ke sektornya SUV. Lebih lagi jika para produsen mulai bermain di segmen SUV entry, yang saat ini masih kosong. Dengan itu, pastinya SUV market akan berkembang,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT Toyota Astra Motor, di sela-sela diskusi Workshop Wartawan Industri dan Otomotif, di Ciawi, Bogor, Jumat (11/11/2016).

Tahun ini setidaknya ada tiga model SUV yang diluncurkan, seperti Honda BR-V, Chverolet Trax dan Suzuki SX4. Apakah tahun depan akan ada penambahan model baru, kita nantikan saja.

Ghulam/KompasOtomotif Perbandingan pasar antara Januari-Oktober 2015 dan 2016, di mana mengalami peningkatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com