Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon Penantang Superbike Asli Inggris

Kompas.com - 11/08/2015, 09:31 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Donington Park, KompasOtomotif – Sejak dibeli pengusaha kaya Inggris Stuart Garner pada 2008, merek sepeda motor legendaris, Norton Motorcycles, pelan tapi pasti berusaha masuk ke dalam industri sepeda motor massal. Paling baru, disiapkan superbike pesaing Ducati Panigale 1299 atau bahkan Kawasaki H2.

Situs berita sepeda motor dari Inggris, Bike Social, menemui Kepala Desain Norton Motorcycles, Simon Skinner dan berbicara banyak tentang perkembangan perusahaan. Dari obrolan itu dapat dipastikan Norton bakal punya superbike bertenaga lebih dari 200 tk ditenagai mesin konfigurasi V4.

asphaltandrubber Sketsa desain superbike Norton Motorcycles.
Menurut Skinner, perusahaan membidik kelas superbike untuk berkompetisi dalam ajang balapan suatu saat nanti. Deretan nama-nama besar berteknologi canggih macam Ducati Panigale 1299, Kawasaki H2 dan ZX-10R, Honda CBR1000RR, atau bahkan BMW S1000RR diincar untuk ditantang.

Model lain yang ada dalam rencana dekat perusahaan adalah sepeda motor sport 650 cc pararel kembar, begitu juga rencana pengembangan sepeda motor listrik. Saa ini mesin-mesin Norton dikembangkan oleh Ricardo Motorcycles dan mendapat arahan dari merek mewah Aston Martin.

Pengembangan perusahaan dan line up sepeda motor itu dicomot dari pendanaan yang diberikan pemerintah Inggris sebesar 4 juta poundsterling (setara Rp 84,2 miliar) baru-baru ini. Uang sebanyak itu juga digunakan untuk menambah fasilitas pabrik dan merekrut karyawan baru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com