Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan 7 Srikandi Taklukkan Jakarta-Lombok Pakai Moge Yamaha

Kompas.com - 19/05/2015, 17:08 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Lombok, KompasOtomotif – Tujuh wanita yang tergabung dalam Women on Wheels (WOW) Indonesia sukses menaklukkan Jakarta-Lombok menggunakan moge Yamaha. Setelah dilepas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, 8 Mei 2015 lalu, mereka sampai di Lombok dalam lima hari.

Mereka menunggangi tujuh moge, yakni MT09, YZF-R6, dan YZF-R25. Shirley Wenas, Inge Widjaja, dan Meilana Laissegar naik MT09, lalu Maureen Gunawan dan Florence Simamarta pakai YZF-R6. Sedangkan Merry Narulina dan Petty Febria cukup dengan YZF-R25.

Apa kesan mereka setelah melaju 1.500-an km melintasi tiga pulau? Melalui siaran resmi dari Yamaha Indonesia, (18/5/2015), Shirley Wenas mengaku sangat menikmati perjalanan itu. Meski medan yang dilalui cukup ekstrem, namun karena jam terbang touring yang tinggi dan skill mumpuni membuat perjalanan semakin asyik.

Yamaha Indonesia Yamaha MT-09 dan R25 dipakai touring Women on Wheels untuk sampai Lombok.

”Ada perasaan enjoy banget, meski pakai MT-09 yang agak tinggi. Saya merasakan sama enaknya di jalanan dalam kota maupun luar kota. Tikungan tajam dilibas dengan lincah. Aku dapat yang aku mau lah pokoknya,” kata Shirley.

Maureen Gunawan, penunggang YZF-R6 merasakan hal yang sama. Baginya, mengendarai sepeda motor ini di Lombok tidak ada gantinya. ”Paling asyik memang di Lombok, karena jalanannya mulus dan tikungannya asyik. Pamandangan juga cantik, ujar Maureen.

Sementara Merry Narulina yang pakai YZF-R5 tak kalah senangnya ”bersaing” dengan rekan-rekannya yang menggunakan sepeda motor dengan cc yang lebih besar. Baginya, R25 tak kalah kencang dan sangat asyik untuk perjalanan jarak jauh.

Woman Bike Week

Sampai Lombok, mereka ikut memeriahkan 1st Indonesian Woman Bike Week. Banyak agenda dalam kegiatan ini, termasuk melakukan kegiatan sosial dengan beberapa biker wanita dari Brunnei Darussalam, Malaysia, Vietnam, dan Australia.

Agenda yang sepenuhnya digagas komunitas WOW Indonesia ini bertujuan meningkatkan pemahaman mengenai NKRI, eksplorasi wisata dan budaya Indonesia khususnya Lombok. Tak hanya itu, mereka juga ingin meningkatkan kepedulian terhadap sesama dan wanita, memperingati Hari Kartini, Hari Pendidikan Nasional, hingga Hari Bidan International.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com