Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Yaris Show Off 2015

Kisah si "Raja Terong" yang Putus Asa

Kompas.com - 23/03/2015, 11:22 WIB
Bandung, KompasOtomotif - Sosok Toyota Yaris hijau-ungu itu berada di sudut pameran Yaris Show Off (YSO) 2015. Unitnya bahkan nyaris tidak terlihat karena kerumunan pengunjung yang memadati pameran YSO di Trans Studio Mall, Bandung, Minggu (22/3/2015). Tapi siapa sangka, mobil bernama Yaris Terong ini mampu menggondol trofi King of YSO 2015.

Perpaduan warna hijau dan ungu memang menarik mata untuk memandang. Eric Setio Prabowo, pemilik mobil, mengatakan konsep modifikasi yang diusungnya kali ini adalah Yaris Terong Project. Nama tersebut bisa dikatakan cukup tidak biasa di kalangan kontes modifikasi.

"Biasanya orang pilih nama yang keren, Dragon misalnya, atau sesuatu yang mencerminkan hal macho. Tapi, saya pilih nama Yaris Terong. Menurut saya ini cukup mewakili cita rasa Indonesia, dan filosofi terong sebagai sayuran yang enak diolah menjadi makanan apa saja," tutur Eric bercerita mengenai pemilihan nama, usai menerima trofi YSO 2015.

Azwar Ferdian/KompasOtomotif King of Yaris Show off 2015, Eric Setio Prabowo
Finalis asal Bali ini berkisah, sejak awal dirinya memang ingin memberikan sentuhan dengan warna hijau dan ungu. Karena, beberapa kali percobaan Eric belum pernah memakai dua warna itu tiap kali memodifikasi mobil.

Proses pengerjaan memakan waktu sekitar enam minggu atau hampir dua bulan. Eric menjelaskan, waktu yang disediakan memang terbilang sempit. Bahkan, tuturnya, sampai dua hari batas waktu terakhir mobil belum masuk proses pengecatan.

"Saya mulai dari mesin, lalu eksterior, audio dan interior. Semua dikerjakan 14 jam sehari tanpa libur. Tapi ternyata itu belum cukup, bahkan besok mobil sudah harus dikirim, hari ini saya belum rampung mengecat. Sempat putus asa, saya pikir tidak akan selesai. Ternyata bisa selesai pas waktu, dan langsung dikirim ke Toyota," lanjut pria murah senyum ini.

Biaya

Mengenai biaya pengerjaan dari nol sampai jadi sempurna, Eric tidak menjelaskan angka pasti. Dijelaskan, total biasa sekitar Rp 200 juta. "Sekitar segitu lah habisnya. Tapi semua terbayar dengan menjadi juara YSO 2015."

Sebagai informasi, dengan sukses merebut trofi Raja YSO 2015, Eric berhak mendapatkan hadiah utama yaitu satu unit All-New Yaris dan juga uang tunai sebesar Rp 50 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com