Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Isuzu D-Max Varian Mild Hybrid Resmi Meluncur

Kompas.com - 15/10/2024, 10:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Isuzu D-Max versi elektrifikasi resmi meluncur dengan adanya varian mild hybrid electric vehicle (MHEV). Pikap kabin ganda ini sekarang jadi lebih ramah lingkungan.

Dikutip dari Paultan.org, Senin (14/10/2024), teknologi mild hybrid pada D-Max disematkan tidak hanya pada pikap kabin ganda, tapi juga kabin tunggal. Varian ini ada pada versi Hi-Lander yang merupakan trim tertinggi D-Max yang dipasarkan di Thailand.

Baca juga: Tampil di GIIAS 2024, Isuzu D-Max dan MU-X Baru Bawa Nuansa Offroad

Soal dapur pacu, Isuzu membekalinya dengan mesin turbo diesel 4-silinder, berkapasitas 1.900 cc. Mesinnya didukung dengan motor listrik 48V dan baterai berkapasitas 370 kWh. Dengan demikian, bobot bertambah 45 kg dari versi standar.

 

Sementara untuk performanya, D-Max MHEV ini menyimpan tenaga sebesar 150 PS dan torsi 390 Nm. Tenaganya disalurkan melalui sistem transmisi otomatis 6-percepatan.

Tapi, Isuzu menyematkan teknologi mild hybrid ini khusus dengan penggerak roda belakang. Jadi, tidak tersedia penggerak roda 4x4.

Baca juga: Isuzu Mau Bawa D-Max Listrik ke Indonesia?

Pada bagian eksterior, semua sistem pencahayaan sudah mengadopsi teknologi LED. Kemudian, dilengkapi juga dengan spion elektrik, side step, dan bumper dengan warna yang kontras. Peleknya berukuran 18 inci dengan ban 265/60 R18.

 

Bagian kabin tidak kalah menarik, karena sekarang sudah ada panel instrumen yang sepenuhnya digital. Isuzu menyebutnya dengan Super Vision. Selain itu, disediakan juga head unit berukuran 9 inci yang dapat terkoneksi dengan Android Auto dan Apple CarPlay.

Isuzu juga memberikan banyak fitur canggih lainnya, seperti Remote Engine Start dan sistem bantuan pengemudi atau Advanced Driver Assistance Systems (ADAS). Teknologi ADAS-nya cukup lengkap, mulai dari Adaptive Cruise Control, Forward Collision Warning, Autonomous Emergency Braking, Blind Spot Warning, Rear Cross-Traffic Alert, dan masih banyak lainnya.

Isuzu D-Max MHEV hanya tersedia dalam warna putih. Untuk versi kabin ganda, Isuzu memasarkannya dengan 1.145.000 Baht Thailand atau Rp 538 jutaan. Sedangkan untuk versi kabin tunggal, harganya akan menyusul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Houthi Luncurkan Rudal ke Israel di Tengah Konflik dengan AS, Dicegat IDF
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau