Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui Masa Pakai Ideal Rack Steer Mobil

Kompas.com - 01/08/2024, 09:12 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Rack steer pada mobil memiliki peran penting sebagai penghubung antara kaki-kaki dan stir termasuk roda, sehingga saat berkendara lebih nyaman dan aman.

Kinerja optimal dari rack steer sangat berpengaruh pada handling kendaraan, terutama dalam situasi-situasi yang memerlukan manuver cepat atau saat melintasi kondisi jalan tidak rata.

Maka dari itu, pemiliknya kendaraan perlu mengetahui masa pakai idealnya sehingga bisa melakukan perawatan dengan baik.

Iwan, pemilik Iwan Motor Honda Auto Clinic mengatakan, mobil yang sudah di atas 40.0000 kilometer perlu ganti bushing rack steer.

Baca juga: Depresiasi Harga Mobil Listrik Bekas Mencapai 40 Persen

Perbaikan rack steerKompas.com/Erwin Setiawan Perbaikan rack steer

“Semua mobil electronic power steering (EPS) kalau sudah km diatas 40rb rata-rata rack sudah oblak. Pada umumnya yang masuk bengkel begitu, untuk mobil Honda bisa hanya dengan mengganti bushingnya saja sudah beres. Tapi ada beberapa mobil yang harus ganti assy steering rack karena tidak bisa diperbaiki,” kata Iwan kepada Kompas.com, Rabu (31/7/2024).

Iwan mengatakan, di bengkelnya masalah ada mobil terutama pada EPS yang oblak cukup banyak setiap bulannya.

“Jumlah mobil EPS yang oblak cukup banyak, bengkel kita bisa 60 unit lebih setiap bula memperbaiki EPS,” katanya.

Baca juga: Daftar Harga BBM Pertamina per Agustus 2024

Dia juga menyarankan, jika ingin membeli mobil bekas dan ditemukan jika EPS-nya tidak bisa diperbaiki sebaiknya dipertimbangkan lagi.

Namun, mobil mudah dan kilometer masih rendah juga tidak menjadi jika rack steernya tidak mengalami kerusakan.

“Tergantung pemakaian juga, umur tidak jamin, yang dua tahun rusak banyak, yang 10 tahun masih bagus banyak juga,” kata Iwan.

Baca juga: Perilaku Pengemudi Lane Hogger di Tol yang Bikin Jengkel


Sementara, Elin Estanto, Pemilik GK Auto Service Gunung Kidul mengatakan masa pakai rack steer biasanya lama, tergantung cara mengoperasikannya juga.

Kerusakan rack steer ada dua bagian secara umum yakni area rack dan pinion, serta bushing atau pengikatnya.

“Untuk bushing biasanya masa pakai sekitar 3 tahunan, ada beberapa merek mobil juga lebih rawan rusak karena kualitas bushingnya lebih empuk, jadi mudah aus,” ucap Elin.

Sedangkan, Elin mengatakan, pada area rack dan pinion bisa sampai di atas 5 tahunan. Sehingga kerusakannya cenderung terjadi setelah masa warranty mobil berakhir untuk beberapa mobil tertentu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau