Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai 19 Juni, Transjakarta Kalideres-Bandara Soetta sampai Jam 24.00

Kompas.com - 18/06/2024, 16:01 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Transjakarta bakal memperpanjang waktu operasional bus rute Kalideres menuju Perkantoran Bandara Soekarno-Hatta dan sebaliknya.

Dilansir dari Instagram @infotije (18/5/2024), bus Transjakarta berkode SH1 ini bakal beroperasi setiap hari.

Operasional rute SH1 mulai 19 Juni akan diperpanjang,” tulis keterangan @infotije.

Baca juga: Cuci Endoskopi, Membersihkan AC Mobil Tanpa Bongkar Dasbor

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Info Transjakarta (@infotije)

Sementara untuk waktu keberangkatan dimulai pukul 05:00, sedangkan untuk waktu keberangkatan terakhir jam 24.00 WIB.

Sementara itu, saat menaiki layanan ini penumpang tetap diwajibkan melakukan tap in dan tap out menggunakan Kartu Uang Elektronik.

Sebagai informasi, Transjakarta rute SH1 Kalideres menuju Perkantoran Bandara Soekarno-Hatta diuji coba sejak Juli 2023.

Baca juga: 5 Rekomendasi Bus AKAP Double Decker Jakarta-Malang

Mulai April lalu, rute ini telah melayani pelanggan secara reguler dengan waktu operasional jam 05.00 sampai 22.00 WIB.

Adapun untuk rute yang dilalui Terminal Kalideres, Pospol Daan Mogot Baru, Mall Matahari, RSUD Kalideres, SMAN 84, Simpang Jln. Peta Selatan, Sekolah Kairos Gracia, Jln. Citra Garden VII, Jln. Alam Raya, Masjid Jami Almarhuma, Jln. Rawa Lele, Jln. Peta Barat, Jln. Rawa Lele 1, SMPN 186, Sbr. Jln. Peta Barat 1, Jln. Husein Sastranegara 2, Jln. Husein Sastranegara, Gerbang SHIA 1, Sbr. Sowan Wisata Belanja, Jln. Cengkareng Golf Club 1, Soewarna Foodhall 1, Jln. Cengkareng Golf Club 3, Terminal Kargo 1, Terminal Kargo 2, Perkantoran Bandara Soekarno-Hatta.

Sedangkan untuk rute sebaliknya Perkantoran Bandara Soekarno-Hatta, Stasiun KA Bandara, Bundaran Kargo, Simpang Raya Kompeni Raya Prancis, Simpang Rawa Bokor, Taman Mahkota, Gg. Kemandoran, Jln. Peta Barat 1, Sbr. SMPN 186, Sbr. Jln. Rawa Lele 1, Jln. Peta Barat, Jln. Rawa Lele, Masjid Jami Almarhuma, Jln. Alam Raya, Sbr. Jln. Citra Garden VII, Jln. Peta Utara, Simpang Jln. Peta Selatan, SMK Jakarta 1, Ps. Hari Hari Kalideres, Sbr. RS Mitra Keluarga Kalideres, Heinz ABC Kalideres, Gg. Bali II Kalideres, Komplek Polri Kalideres, Terminal Kalideres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com