Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Harga Oli Mesin Skutik per Mei 2024, Castrol dan Shell Naik

Kompas.com - 02/05/2024, 14:01 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Oli yang ada di dalam mesin motor termasuk skutik punya peran yang penting. Tugasnya adalah melumasi komponen dalam mesin agar awet atau tidak mudah aus.

Hal yang perlu diperhatikan adalah, oli juga harus diganti secara rutin. Jangan sampai lalai terlambat mengganti oli atau lupa.

Mau jarang atau sering motor dipakai, oli tetap harus diganti karena kualitas melumasi seiring waktu akan menurun.

Baca juga: Bocoran Bus Baru PO Borlindo, Sleeper Bus

Oli mesin motor IST Oli mesin motor

Asep Suherman, Kepala Bengkel Honda, AHASS Daya Motor Cibinong dan Megamendung, Bogor, Jawa Barat, menyarankan, motor jarang dipakai maka waktu ganti oli biasakan pakai hitungan waktu, bukan jarak tempuh lagi.

"Ganti oli standarnya setiap 2.000 km atau dua bulan tergantung mana yang lebih dulu dicapai. Jadi jika motor jarang dipakai alangkah baiknya setiap dua bulan ganti meski jarak tempuh kilometer belum tercapai," kata Herman kepada Kompas.com belum lama ini.

Baca juga: Cara Lain Atasi Oli Mobil Berlumpur Tanpa Turun Mesin

Kompas.com sudah mengumpulkan beberapa harga oli per Mei 2024. Berbagai merek menaikkan harga produknya dibanding bulan lalu, seperti dari Shell dan Castrol. Sisanya masih sama seperti di April 2024.

Berikut harga oli mesin skutik per Mei 2024:

Federal Oil
Federal Matic Y40 20W-40 0,8L: Rp 45.000
Federal Matic 30 10W-30 0,8 L: Rp 54.000
Federal Matic 40 10W-40 0,8L: Rp 54.000
Federal Matic Ultratec 30 10W-30 0,8L: Rp 45.000

Castrol
Castrol Activ Matic 10W-30 0,8L: Rp 45.008
Castrol Activ Matic 20W-40 0,8L: Rp 45.130
Castrol Power1 Ultimate Matic 10W-30 0,8L: Rp 62.302
Castrol Power1 Matic 10W-30 0,8L: Rp 52.390
Castrol Power1 Matic 10W-40 0,8L: Rp 45.596 naik jadi Rp 52.019 (1L: Rp 62.156)

Evalube
Evalube Scootic YX 20W-40 Synthetic 0,8L: Rp 41.350
Evalube Scootic HX 10W-30 Synthetic 0,8L: Rp 44.000
Evalube Scootic MX 20W-50 0,8L: Rp 38.500
Evalube Scootic RX Full Synthetic 10W-40: Rp 68.600

Shell
Shell Advance AX7 Scooter 10W-40 0,8L: Rp 59.699 (1L Rp 68.640 naik jadi Rp 73.021)
Shell Advance AX7 Scooter 10W-30 0,8L: Rp 58.853
Shell Advance 4T AX5 Scooter 20W-40 0,8L: Rp 42.319 naik jadi Rp 45.504
Shell Advance AX5 Scooter 10W-30: Rp 43.505
Shell Advance Ultra Scooter 5W-40 1L: Rp 120.616 naik jadi Rp 123.078.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau