Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DAMRI Luncurkan Rute Baru Stasiun Kereta Cepat Halim-Bandara Soekarno-Hatta

Kompas.com - 17/11/2023, 07:42 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Guna mendukung operasional Kereta Cepat Whoosh, DAMRI turut berperan untuk integrasi antar moda dengan menghadirkan layanan Jabodetabek Airport Connexion (JAC).

Layanan JAC DAMRI merupakan hasil kolaborasi antara Perum DAMRI dengan PT KCIC, serta Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ).

Direktur Komersil dan Pengembangan Usaha DAMRI Dadan Rudiansyah, mengatakan, layanan yang disediakan DAMRI merupakan salah satu integrasi antar moda untuk memudahkan para penumpang yang turun di Stasiun Kereta Cepat Halim maupun Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Baca juga: Pengendara Motor Tak Pakai Helm, Menolak Ditilang Alasan Jarak Dekat

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh DAMRI (@damriindonesia)

“Penyediaan layanan ini merupakan upaya peningkatan konektivitas serta layanan transportasi yang aman dan nyaman bagi para penikmat transportasi publik,” ujar Dadan, dalam keterangan resmi, Kamis (16/11/2023).

“DAMRI berharap integrasi antar moda ini bisa membuahkan hasil yang positif dan bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat,” kata dia.

Selama masa uji coba JAC, layanan DAMRI rute Bandara Internasional Soekarno-Hatta - Stasiun Kereta Cepat Halim beroperasi mulai pukul 05.00 WIB hingga 20.00 WIB.

Baca juga: Wuling Binguo EV Resmi Diperkenalkan di Indonesia

Sementara untuk rute Stasiun Kereta Cepat Halim – Bandara Soekarno-Hatta beropereasi mulai pukul 07.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Perihal tarifnya, selama uji coba ini DAMRI memberikan diskon layanan 50 persen, yaitu sebesar Rp 40.000 dari harga normal Rp 80.000.

Sebagai informasi, Kereta Cepat Whoosh untuk masyarakat umum sudah aktif sejak 17 Oktober 2023 dengan jadwal operasional mulai pukul 06.15 – 20.55 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com