Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Bus Baru PO Berlian Jaya, Sleeper Bus

Kompas.com - 19/10/2023, 06:42 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Belum lama ini perusahaan otobus (PO) Berlian Jaya  meluncurkan dua unit bus baru untuk memperkuat layanan bus AKAP. 

Kedua bus tersebut dirakit di Karoseri Laksana menggunakan bodi Legacy SR3 Ultimate. Kini PO asal Kudus, Jawa Tengah itu, segera meluncurkan bus baru.

Berdasarkan unggahan foto dari Instagram @voxy.1tr, calon bus baru milik PO Berlian Jaya akan menggunakan balutan bodi Jetbus5+ Dream Coach dari Karoseri Adiputro. 

Baca juga: Komparasi The New BMW X5 dan Mercedes-Benz GLE

Dream Coach merupakan inovasi sleeper bus dari Jetbus series dengan tema capsule bus. Setiap bangku penumpang disusun menumpuk, oleh karena itu, kaca sampingnya juga dibuat bertingkat. Jadi setiap penumpang bisa melihat pemandangan ke samping.

Berdasarkan unggahan foto tersebut, tampak eksterior bus menggunakan desain livery yang sama, hanya saja warnanya berbeda.  Kali ini bus menggunakan kelir dasar hitam dengan aksen livery garis hijau mentol dan sedikit garis oranye.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by VOXY (@voxy.1tr)

Berbeda dengan bus PO Berlian Jaya sebelumnya, kali ini tampang atau tampilan bus tampil beda lantaran fasia depan menggunakan model double glass. Maka dari itu, terdapat hiasan aksen bando tipis di bagian kaca depan bus.

Baca juga: FIF Targetkan Kredit Motor di IMOS 2023 Tembus Rp 5,75 Miliar

Hanya saja, belum disebutkan nantinya bus tersebut akan digunakan untuk melayani trayek mana. Untuk merek sasis bus yang dipakai untuk menopang unit itu juga masih dirahasiakan oleh pihak PO.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau