JAKARTA, KOMPAS.com - Segmen sport utility vehicle (SUV) menjadi pilihan bagi masyarakat lantaran mobilnya lebih tangguh melibas jalan dibandingkan tipe sedan dan LSUV sekaligus.
Bahkan, beberapa SUV juga dilengkapi teknologi 4WD yang tentu saja akan menguntungkan ketika mobil melewati medan jalan licin dan tidak rata. Fitur tersebut akan membuat mobil ini cukup lincah di jalan yang berlumpur sekali pun.
Banyak orang memilih mobil SUV untuk keperluan harian meski berada di perkotaan, karena sebagian besar mobil ini memiliki tampilan gagah dan didukung mesin yang lebih bertenaga.
Baca juga: SUV Baru dari Honda Bernama Elevate
Secara umum harga mobil SUV baru tidaklah murah, namun Anda bisa mendapatkan harga yang lebih terjangkau bila membeli dalam kondisi bekas.
Jenisnya sendiri sangat beragam, mulai merek, kelas, serta fitur yang disematkan. Maka dari itu harga jual bekasnya bisa sangat bervariasi
Selain perbedaan merek dan fitur, usia mobil juga menjadi penentu harga mobil bekas. Karena pada umumnya, semakin tua usia kendaraan, kondisinya justru menurun selaras dengan harganya. Selain itu, jarak tempuh kendaraan juga kerap menjadi bahan pertimbangan.
Baca juga: Pilihan SUV Murah di Bawah Rp 250 Juta Bulan Ini
Seperti Honda CR-V tahun 2005 di Kutai, Kartanegara dibanderol hanya Rp 48 juta; dengan kondisi pajak mati, surat lengkap dan masalah di transmisi matiknya.
Selebihnya, jika Anda tertarik sebaiknya melihat kondisi unitnya secara langsung dan dipertimbangkan dengan matang.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, Senin (5/6/2023) dari berbagai bursa mobil bekas daring, berikut ini daftar mobil SUV bekas;
Honda CR-V 2005-2022, Rp 45 juta - Rp 615 juta
Nissan X-Trail 2003-2019, Rp 55 juta - Rp 405 juta
Toyota Fortuner 2006-2022, Rp 135 juta - Rp 628 juta
Mitsubishi Pajero Sport 2000-2022, Rp 175 juta - Rp 577 juta
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.