Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/05/2023, 11:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) terus memperkuat jaringan penjualannya di Indonesia. Belum lama ini, HPM meresmikan dua diler baru di Jawa Barat.

Dua diler tersebut merupakan Honda IBRM Pamanukan dan Honda IBRM Subang. Kedua diler ini diresmikan secara bersamaan pada Rabu, 17 Mei 2023.

Baca juga: Honda Buka Diler Mobil Bekas di Sawangan

Honda terus merambah area baru sekaligus memperkuat jaringan dilernya untuk meningkatkan pelayanan bagi konsumen, khususnya yang berada di Kabupaten Subang dan sekitarnya.

Honda menambah jaringan diler baru di daerah Jawa Barat, tepatnya di Subang dan PamanukanDok. HPM Honda menambah jaringan diler baru di daerah Jawa Barat, tepatnya di Subang dan Pamanukan

Honda IBRM Subang merupakan diler pertama yang berlokasi di ibukota kabupaten Subang, yaitu di kota Subang. Sementara Honda IBRM Pamanukan, merupakan cabang diler dari Honda IBRM Subang yang berada di Kota Pamanukan.

Honda IBRM Subang memiliki bangunan tiga lantai dengan fasilitas layanan 3S (Sales, Service dan Spareparts), serta dilengkapi juga dengan fasilitas Body and Paint, yang telah terpadu dan juga sesuai dengan standar Honda.

Baca juga: Video Honda CR-V Ringsek Saat Keluar Parkiran Plaza Indonesia

Honda menambah jaringan diler baru di daerah Jawa Barat, tepatnya di Subang dan PamanukanDok. HPM Honda menambah jaringan diler baru di daerah Jawa Barat, tepatnya di Subang dan Pamanukan

Kotaro Shimizu, Presiden Direktur PT HPM, mengatakan, sejak awal tahun 2023, HPM telah meresmikan delapan jaringan diler di berbagai daerah baru.

"Honda berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan konsumen serta berupaya untuk terus memberikan pelayanan khususnya dalam hal penjualan serta purna jual dengan standar serta kualitas tinggi di kabupaten Subang dan sekitarnya," ujar Shimizu, dalam keterangan resminya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com