JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap tim pabrikan Ducati Francesco Bagnaia mengalami nasib buruk di MotoGP Argentina, Senin (3/3/2023), dini hari.
Bagnaia mengalami low side di tikungan ke 13 saat sedang berada di posisi kedua. Alhasil, juara dunia bertahan itu gagal membawa pulang poin pada balapan kali ini.
Rider berusia 26 tahun ini pun mengaku tidak mengerti alasan dirinya terjatuh pada MotoGP Argentina pekan lalu.
Baca juga: Karoseri Laksana Luncuran Bus Baru untuk PO Queen Trans
“Saya jatuh, dan saya sangat kesal. Saya mengalami kecelakaan seperti ini tidak bisa saya mengerti. Terkadang Anda kecelakaan dan Anda tidak tahu mengapa, dan ini adalah yang paling sulit untuk dipahami, paling sulit untuk dipelajari, ucap Bagnaia, dikutip dari Crash, Senin (3/3/2023).
Sebelumnya Bagnaia tak merasa ada masalah dengan motornya sampai lap ke-16. Namun, tiba-tiba saja rider asal Italia itu terjatuh di lap ke 17.
THE WORLD CHAMP HAS CRASHED OUT! ????@PeccoBagnaia has THROWN AWAY 20 points! ????#ArgentinaGP ???????? pic.twitter.com/XDuSEOlrQl
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 2, 2023
“Dalam 16 lap itu saya melakukan manuver yang sama tapi di lap ini saya terjatuh. Ini juga bukan tabrakan biasa, karena biasanya saat Anda kehilangan bagian depan, itu karena Anda mengerem terlalu banyak atau melepas rem terlalu dini,” kata Bagnaia.
“Hari ini saya kehilangan bagian depan saat menyentuh gas. Jadi itu sesuatu yang lebih sulit untuk dipahami. Tapi itu saja. Aku melakukan kesalahan,” lanjutnya.
Baca juga: Mitos atau Fakta, Ban Mobil Bisa Kedaluwarsa?
Meski begitu, Bagnaia mengaku ikut senang dengan kemenangan yang diraih oleh Marco Bezzecchi. Menurutnya, rider VR46 Academy itu tampil kompetitif di GP Argentina.
“Saya senang untuk Marco, saya pikir dia benar-benar pantas mendapatkan kemenangan. Dia tak terkalahkan akhir pekan ini. Dia sangat kompetitif kemarin, sangat kompetitif hari ini di trek basah,” katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.