JAKARTA, KOMPAS.com - Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 akan berlangsung pada 16-26 Februari di JIExpo, Kemayoran, Jakarta. Setidaknya terdapat puluhan merek sepeda motor yang hadir dan meluncurkan produk baru.
Pertama Alva, kabarnya motor listrik pendatang baru ini membawa lini produk bergaya lifestyle. Selain itu, di IIMS 2023 akan dipamerkan berbagai motor hasil kolaborasi dengan merek lain.
Kemudian Benelli, uniknya akan membawa merek baru dari Italia, yakni Moto Bologna Passione (MBP). Terdapat beberapa tipe motor, cuma belum ditentukan produk mana yang akan diperkenalkan Benelli.
Baca juga: IIMS 2023 Pasang Target 400.000 Pengunjung dan Total Transaksi Rp 3,8 Triliun
Selanjutnya, KTM Husqvarna, akan ada peluncuran produk dari Husqvarna. Selain itu, ditawarkan juga promo dari KTM, terutama RC390 serta model lainnya.
Berlanjut ke Ofero, brand baru yang di IIMS akan membawa sepeda listrik. Selain itu, kabarnya motor listrik juga akan diperkenalkan, tetapi belum sekarang.
Brand asal Indonesia, yakni Polytron akan memperkenalkan motor baru, Fox R. Salah satu inovasi yang dibawa pada motor tersebut adalah baterai untuk semua orang, artinya bisa digunakan antar merek motor.
Baca juga: Deretan Calon Motor Listrik Penerima Insentif Punya TKDN Tinggi
Kemudian ada United yang berencana menghadirkan motor listrik murah namun berkualitas tinggi. Harga jual motor tersebut di kisaran Rp 15 juta, jika insentif Rp 7 juta jadi diresmikan, maka harganya jadi Rp 8 juta.
Selanjutnya Yadea, brand motor listrik baru yang dibawa Indomobil. Merek Yadea memang baru terdengar, tapi secara global, penjualannya terbilang moncer, Rp 13,8 juta unit di Eropa dan berbagai negara.
Sayangnya belum semua merek motor menjabarkan rencana peluncuran produk di Press Conference IIMS, Kamis (2/2/2023). Merek besar seperti Honda, Yamaha, dan Kawasaki tidak mengirimkan perwakilannya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.