Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PEVS 2022, Sedot 45.372 Pengunjung dan Transaksi Rp 257 Miliar

Kompas.com - 07/08/2022, 08:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) sukses digelar pada 22-31 Juli 2022. Pameran kendaraan listrik tersebut berhasil menyedot berhasil menyedot 45.372 pengunjung.

Selama sepuluh hari pameran PEVS 2022, menurut data transaksi yang terlapor, pihak penyelengga melansir pameran ini berhasil mengumpulkan nilai transaksi sebesar Rp 257 miliar.

Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris 2022, Zarco Pole Position

Ketua Umum Periklindo, Moeldoko,berterima kasih kepada seluruh ekosistem yang terlibat dalam kesuksesan penyelenggaraan PEVS 2022.

Pameran kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) sukses digelar pada 22-31 Juli 2022. Foto: Dyandra Pameran kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) sukses digelar pada 22-31 Juli 2022.

“Apa yang dikerjakan ini bukan sekedar kepentingan asosiasi, penyelenggara, maupun pihak-pihak participant. Tapi lebih besar dari itu, PEVS sebagai pemicu dan pemacu perkembangan Electric Vehicle (EV) untuk kepentingan yang lebih besar, yaitu kepentingan bangsa," katanya dalam keterangan resmi, Sabtu (6/8/2022).

Moeldoko mengatakan, sesuai misi awal, perhelatan PEVS 2022 yang menjadi wadah bagi ekosistem industri otomotif dari hulu hingga hilir.

Ajang ini tidak hanya mengejar target penjualan Business to Consumer (B2C), namun terdapat banyak prospek yang terjadi melalui Business to Business (B2B), dan Business to Government (B2G).

Baca juga: Mitsubishi Tambah Fasilitas Bodi dan Cat di Jawa Barat

Pameran kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) sukses digelar pada 22-31 Juli 2022. Foto: Dyandra Pameran kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) sukses digelar pada 22-31 Juli 2022.

Hal ini dapat dilihat dari banyaknya business matching selama pameran, seperti penandatanganan nota kesepahaman Perusahaan BUMN PLN dengan Damri serta Tri Energy Berkarya (TEB), Mobil Anak Bangsa (MAB) dengan TransJakarta.

Kemudian penandatanganan pembelian bus listrik antara MAB dengan perusahaan hingga pemerintahan, Smooth dengan ABC Lithium, hingga kerjasama antara Elders, Nujek dan Datam Korea.

Selain menjadi wadah kerjasama antara brand, beragam brand pada perhelatan ini mendapatkan partner dealership seperti Smart By memperoleh 2 main dealer dan 102 dealer reguler, Rakata memperoleh 3 main dealer dan 8 dealer reguler, dan Smoot Motor memperoleh 50 dealer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com