Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepeda Listrik Kawasaki Elektrode Baru Dijual Tahun Depan

Kompas.com - 09/06/2022, 18:01 WIB
|

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak berselang lama usai meluncur di Amerika Serikat, Kawasaki Elektrode resmi diperkenalkan di Indonesia. Bersamaan dengan hadirnya Kawasaki KLX230S dan KLX230SM.

Elektrode merupakan push bike electric alias sepeda listrik trail untuk anak usia 3-8 tahun. Saat ini Elektrode belum dijual untuk umum, untuk banderolnya diprediksi sekitar Rp 20 juta.

Baca juga: Meluncur Besok, Begini Cara Kerja Suzuki Smart Hybrid pada Ertiga

Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion Kawasaki Motor Indonesia (KMI) mengatakan, paling cepat produk elektrik pertama Kawasaki Indonesia ini baru dijual tahun depan.

 

Kawasaki ElektrodeKompas.com/Gilang Kawasaki Elektrode

"Estimasi untuk bisa dijualbelikan di Indonesia, paling lambat kuartal kedua tahun 2023," kata Michael di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis (9/6/2022).

Michael mengatakan, perkenalan Elektrode di Indonesia merupakan komitmen Kawasaki di segmen off road dan dimulainya motor penggerak listrik untuk Kawasaki.

"Ini belum dijual secara umum, tapi sebagai perkenalan di Indonesia ini awal baru untuk motor listrik. Semoga ini bisa membuka segmentasi baru untuk pasar motor Indonesia," kata Michael.

Baca juga: Ini Harga Kawasaki KLX230S dan KLX230SM

 

Kawasaki ElektrodeKompas.com/Gilang Kawasaki Elektrode

Secara tersirat Michael mengatakan bahwa Elektrode merupakan bentuk upaya Kawasaki menyasar market yang berbeda, di mana biasanya pabrikan lain menyasar skutik.

"Lebih tepatnya memang Kawasaki akan masuk ke elektrifikasi tapi di segmen yang berbeda. Bisa sport atau off road. Kalau yang lain kan matik," ungkap Michael.

"Setiap pabrikan harus menyiapkan produk elektrik nantinya. Walaupun Kawasaki tidak hanya elektrik, kita juga sedang mengembangkan hidrogen," kata Michael.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com