JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang MotoGP Indonesia yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Street Circuit telah selesai dihelat.
Gelaran tersebut dimenangkan oleh pebalap Red Bull KTM Tech 3 Miguel Oliveira, diikuti oleh pebalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo dan Johann Zarco di posisi ketiga.
Sementara itu, rider Suzuki Ecstar Alex Rins berada finish di posisi kelima pada balapan GP Mandalika.
Baca juga: Pil Pahit Marquez yang Kecewa Lewatkan Ajang Perdana MotoGP Mandalika
Meski tak mendapat trofi, Alex Rins membawa pulang sesuatu dari balapan MotoGP Indonesia, yakni serpihan aspal dari Sirkuit Mandalika.
Rins memperlihatkan serpihan aspal Sirkuit Mandalika yang terkelupas dan menempel di bagian dadanya usai balapan Minggu (20/3/2022).
Momen tersebut dibagikan melalui Twitter pribadinya beberapa saat setelah balapan.
Anyone wants a souvenir from the #IndonesianGP? ???? Pieces of asphalt from the track! ???? / Alguien quiere un souvenir de #Mandalika? Pedazos de asfalto de la pista ???? pic.twitter.com/gldeUxItFt
— Alex Rins (@Rins42) March 20, 2022
"Ada yang mau oleh-oleh dari #GP Indonesia? Potongan aspal dari trek!" tulis Rins menemani unggahannya.
Serpihan aspal yang menempel di badan Rins membuktikan bahwa Sirkuit Mandalika belum sepenuhnya bersih. Alex Rins sendiri sudah mengatakan hal tersebut sebelum MotoGP Indonesia dihelat.
“Lintasannya saya pikir tidak 100 persen bersih,” ucap Rins saat media debrief, Jumat (18/3/2022).
Baca juga: Konsistensi Pebalap Muda Indonesia di ATC Mandalika
Sebagai informasi, Sirkuit Mandalika sempat menjadi sorotan usai tes pramusim lalu karena kondisi lintasan yang kotor dan aspal yang terkelupas. Dorna pun merekomendasikan untuk segera dilakukan pengaspalan ulang.
Setelah dilakukan pengaspalan ulang, Sirkuit Mandalika pun mendapat grade A dari Federasi Sepeda Motor Internasional (FIM). Artinya, sirkuit itu layak menggelar balapan dengan taraf internasional.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.