JAKARTA, KOMPAS.com - Tanpa ada kepastian kelanjutan relaksasi PPnBM 100 persen, harga mobil di segmen low multi purpose vehicle (LMPV) alias MPV murah,naik per Januari 2022. Terutama bagi yang menikmati diskon pajak pada 2021 lalu.
Dari pantauan redaksi baru Toyota, Wuling, Daihatsu, dan Mitsubishi yang sudah melakukan penyesuian harga. Sementara Suzuki, masih bertahan dengan banderol yang sama di akhir 2021.
Untuk banderol All New Avanza naik mulai dari Rp 24,6 juta sampai Rp 29 jutaan. Harga varian tertinggi MPV sejuta umat generasi baru ini menjadi Rp 293,4 juta dari sebelumnya Rp 264,4 juta.
Baca juga: Kecelakaan Maut di Tol Kayu Agung, Ini Kata Pengelola
Demikian juga untuk generasi kedua Veloz. Banderol varian tertinggi, yakni Q CVT TSS, tembus hingga di atas Rp 300 juta, tepatnya Rp 323, 5 juta dari Desember lalu yang hanya Rp 291,5 juta.
Sementara untuk All New Xenia, harga termurah juga sudah berada di Rp 212,2 juta dari sebelumnya masih Rp 190,9 juta. Sedangkan varian atas dengan transmisi CVT dan dilengkapi fitur ASA, menjadi Rp 271 juta dari Rp 243,9 juta.
Kenaikan harga juga dilakukan Mitsubishi untuk dua MPV murahnya. Harga Xpander Cross Premium Package yang jadi model tertingginya tembus hingga Rp 320,27 juta dari Desember lalu yang hanya Rp 291,41 juta.
Selain Suzuki, rupanya Honda juga masih memasarkan Mobilio dengan banderol diskon PPnBM seperti tahun lalu. Namun, hal tersebut diakui karena stoknya memang unit produksi 2021.
Baca juga: Toyota Land Cruiser 300 Meluncur Pekan Depan, Ini Bocoran Harganya
Berikut update harga MPV murah di awal 2022 tanpa diskon PPnBM :
Toyota
All New Avanza 1.5 G M/T Rp 228.500.000 naik Rp 24.600.000 jadi Rp 253.100.000
All New Avanza 1.5 G CTV Rp 241.400.000 naik Rp 26.300.000 jadi Rp 267.700.000
All New Avanza 1.5 G CVT TSS Rp 264.400.000 naik Rp 29.000.000 jadi Rp 293.400.000
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.