Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Harga MPV Murah yang Naik Tanpa Diskon PPnBM di Januari 2022

Kompas.com - 10/01/2022, 09:22 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Tanpa ada kepastian kelanjutan relaksasi PPnBM 100 persen, harga mobil di segmen low multi purpose vehicle (LMPV) alias MPV murah,naik per Januari 2022. Terutama bagi yang menikmati diskon pajak pada 2021 lalu.

Dari pantauan redaksi baru Toyota, Wuling, Daihatsu, dan Mitsubishi yang sudah melakukan penyesuian harga. Sementara Suzuki, masih bertahan dengan banderol yang sama di akhir 2021.

Untuk banderol All New Avanza naik mulai dari Rp 24,6 juta sampai Rp 29 jutaan. Harga varian tertinggi MPV sejuta umat generasi baru ini menjadi Rp 293,4 juta dari sebelumnya Rp 264,4 juta.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Tol Kayu Agung, Ini Kata Pengelola

Demikian juga untuk generasi kedua Veloz. Banderol varian tertinggi, yakni Q CVT TSS, tembus hingga di atas Rp 300 juta, tepatnya Rp 323, 5 juta dari Desember lalu yang hanya Rp 291,5 juta.

Daihatsu Xenia model baru di GIIAS 2021.KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Daihatsu Xenia model baru di GIIAS 2021.

Sementara untuk All New Xenia, harga termurah juga sudah berada di Rp 212,2 juta dari sebelumnya masih Rp 190,9 juta. Sedangkan varian atas dengan transmisi CVT dan dilengkapi fitur ASA, menjadi Rp 271 juta dari Rp 243,9 juta.

Kenaikan harga juga dilakukan Mitsubishi untuk dua MPV murahnya. Harga Xpander Cross Premium Package yang jadi model tertingginya tembus hingga Rp 320,27 juta dari Desember lalu yang hanya Rp 291,41 juta.

Selain Suzuki, rupanya Honda juga masih memasarkan Mobilio dengan banderol diskon PPnBM seperti tahun lalu. Namun, hal tersebut diakui karena stoknya memang unit produksi 2021.

Baca juga: Toyota Land Cruiser 300 Meluncur Pekan Depan, Ini Bocoran Harganya

All New VelozKOMPAS.com/Adityo Wisnu All New Veloz

Berikut update harga MPV murah di awal 2022 tanpa diskon PPnBM :

Toyota

All New Avanza 1.5 G M/T Rp 228.500.000 naik Rp 24.600.000 jadi Rp 253.100.000
All New Avanza 1.5 G CTV Rp 241.400.000 naik Rp 26.300.000 jadi Rp 267.700.000
All New Avanza 1.5 G CVT TSS Rp 264.400.000 naik Rp 29.000.000 jadi Rp 293.400.000

All New Veloz MT Rp 251.200.000 naik Rp 27.500.000 jadi Rp 278.700.000
All New Veloz Veloz Q CTV Rp 272.100.000 naik Rp 29.500.000 jadi Rp 301.600.000
All New Veloz Veloz Q CVT TSS Rp 291.500.000 naik Rp 32.000.000 Rp 323.500.000

Daihatsu

ALL NEW XENIA 1.3 M MT Rp 190.900.000 naik Rp 212.200.000
ALL NEW XENIA 1.3 X MT Rp 193.900.000 naik Rp 215.400.000
ALL NEW XENIA 1.3 X CVT Rp 209.200.000 naik Rp 232.700.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT Rp 204.000.000 naik Rp 226.400.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT SC Rp 205.500.000 naik Rp 227.900.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT ADS Rp 213.000.000 naik Rp 235.400.000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT Rp 219.300.000 naik Rp 243.700.000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT ADS Rp 228.300.000 naik Rp 252.700.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT SC ADS Rp 214.500.000 naik Rp 236.900.000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT SC ADS Rp 229.800.000 naik Rp 254.200.000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT SC Rp 220.800.000 naik Rp 245.200.000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT Rp 221.000.000 naik Rp 245.300.000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT ADS Rp 230.000.000 naik Rp 254.300.000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT SC Rp 222.500.000 naik Rp 246.800.000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT SC ADS Rp 231.500.000 naik Rp 255.800.000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT SC Rp 235.200.000 naik Rp 261.200.000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT Rp 233.700.000 naik Rp 259.700.000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ADS Rp 242.700.000 naik Rp 268.700.000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT ASA Rp 242.400.000 naik Rp 269.500.000
All NEW XENIA 1.5 R CVT ASA SC Rp 243.900.000 naik Rp 271.000.000
ALL NEW XENIA 1.5 R CVT SC ADS Rp 244.200.000 naik Rp 270.200.000

Honda

Mobilio S Rp 197.600.000
Mobilio E Rp 217.200.000
Mobilio E CVT Rp 227.400.000
Mobilio RS MT Rp 239.800.000
Mobilio RS CVT Rp 250.000.000

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com