Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilihan Motor Sport Naked Seken di Bawah Rp 15 Juta di Surabaya

Kompas.com - 18/04/2021, 18:51 WIB
M. Adika Faris Ihsan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Segmen motor sport naked masih banyak diminati masyarakat, terutama bagi para pria. Untuk kelas 150 cc, motor sport naked lebih diminati dibandingkan dengan sport full fairing.

Pada bulan Puasa saat ini, motor sport naked jadi salah satu pilihan tunggangan untuk melakukan agenda ngabuburit jelang berbuka puasa.

Saat dihubungi Kompas.com beberapa waktu lalu, Tri Sekam selaku pemilik showroom motor bekas Setia Kasih Motor mengatakan, pilihan motor naked 150 cc tergantung dari dana yang tersedia.

Baca juga: Polisi Razia Knalpot di Bulan Puasa, Puluhan Sepeda Motor Dijaring

Di bursa motor bekas wilayah Surabaya dan sekitarnya, segmen motor sport naked seken didominasi oleh dua pabrikan motor asal Jepang, Honda dan Yamaha.

Dengan rentang budget kurang dari Rp 15 juta dan di atas Rp 12 juta, pilihan yang ditawarkan tidak terlalu beragam.

Dilansir dari beberapa sumber, mayoritas penjual individu maupun diler menjual Honda CB150R, Honda Megapro, dan Yamaha Vixion. 

Selain ketiga model tersebut, pilihan lainnya adalah motor-motor tua seperti Honda Win 100 dan Yamaha RX Special namun tidaklah banyak.

Baca juga: Jangan Pakai Oli Saat Pasang Ban, Bikin Rusak Ban dan Pelek

Perlu diingat, harga motor seken dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti kondisi unit, jarak tempuh, varian warna, dan kelengkapan surat-surat. Jadi tidak perlu heran jika ditemukan perbedaan harga.

Berikut beberapa pilihan motor sport naked seken yang bisa dibeli dengan dana kurang dari Rp 15 juta di daerah Surabaya dan sekitarnya.

Honda CB 150R tahun 2015 harga Rp 14 juta

Honda Megapro Primus tahun 2008 harga Rp 14,9 juta

Honda Megapro Hiu tahun 2004 harga Rp 12,5 juta

Yamaha Vixion tahun 2016 harga Rp 12,9 juta

Yamaha Scorpio tahun 2011 harga Rp 12,5 juta

Yamaha RX Special tahun 2000 harga Rp 12 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Mulai Senin Besok, Manfaatkan Diskon Tarif Tol buat Mudik Lebaran
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau