Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang Harus Dilakukan Saat Bertemu Lubang di Jalan Tol

Kompas.com - 22/10/2020, 09:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comJalan tol di Indonesia memang tidak semuanya mulus, ada saja bagian tertentu yang memiliki lubang di lajurnya. Jika dilibas, dan ternyata lubangnya dalam, pelek atau ban bisa jadi korban.

Namun, jika ingin menghindar ke lajur yang lain pun sebenarnya tidak bisa sembarangan. Pasalnya, jika pindah lajur mendadak, bisa-bisa membahayakan pengguna jalan lain dan diri kita sendiri. Berisiko terjadi kecelakaan!

Founder & Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting, Jusri Pulubuhu mengatakan, jika menemukan sesuatu seperti lubang atau lainnya di jalan tol, harusnya bisa melakukan cara preventif.

Baca juga: Catat, Ini Jadwal Penghapusan Denda Pajak Kendaraan di 7 Provinsi

“Jadi pelihara jarak pandang sejauh mata memandang. Kemudian jangan sekadar melihat, tapi memahami apa yang terlihat,” ucap Jusri kepada Kompas.com, Rabu (21/10/2020).

Kalau kita melihat ke depan, pasti akan terlihat lubangnya. Namun, bedanya kalau hanya melihat, dia tetap menghantam lubang tersebut. Sedangkan kalau memahami apa yang dilihat, ada hal yang bisa dilakukan terhadap untuk menghadapi lubang tersebut.

“Jika terpaksa menghindari lubang tersebut, hal pertama yang harus dilakukan yaitu mengecek spion. Karena ada bahaya lain dari samping dan belakang kita yang tidak bisa diketahui kalau tidak lihat spion,” kata Jusri.

Baca juga: Meluncur Minggu Depan, Begini Wujud Isuzu MU-X Generasi Baru

Kalau tidak bisa menghindar, cek dahulu lubangnya. Kalau lubangnya tidak terlalu besar, tidak perlu kurangi kecepatan karena bisa menambah benturan yang terasa. Jadi sebaiknya mempertahankan kecepatannya agar roda depan tidak mengalami absorbsi yang besar.

“Karena jika mengurangi kecepatan, berat mobil akan berpindah ke depan, sehingga benturannya saat menubruk lubang menjadi besar,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
eh "apa yang harus dilakukan"-nya tuh harusnya buat pengelola jalan tol. benerinnnnnn donggggg...big brain.... bahahahahahahahahaahahahaha


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Prabowo Terima Kunjungan Wakil PM Rusia, Ini yang Dibahas
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau