Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Mobil Bekas Rp 30 Jutaan | Wacana Pajak Mobil Baru Jadi Nol Persen

Kompas.com - 25/09/2020, 06:02 WIB
Aditya Maulana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Minat masyarakat untuk membeli mobil bekas di tengah pandemi Covid-19 ini masih cukup tinggi.

Kekhawatiran tertular virus Corona saat menggunakan kendaraan umum menjadi salah satu alasannya.

Terlebih, sekarang ini harga mobil seken juga semakin terjangkau. Bahkan tidak sedikit kendaraan roda empat setengah pakai yang dijual lebih murah dibandingkan motor matik.

Dengan uang Rp 30 jutaan, pembeli sudah bisa memilih jenis mobil yang diinginkannya. Mulai pabrikan Jepang hingga Eropa ada yang dijual dengan kisaran harga tersebut.

Selain itu, pemerintah membuka wacana akan melakukan relaksasi agar merangsang industri otomotif, yaitu dengan cara memberikan pajak nol persen untuk mobil baru sampai akhir Desember 2020.

Penasaran? Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Kamis 24 September 2020:

1. 10 Mobil Bekas Rp 30 Jutaan di Akhir Bulan Ini

Kolong tol Becakayu dijadikan tempat berjualan mobil bekas, Jakarta Timur, Senin (11/2/2019)KOMPAS.com/ Ryana Aryadita Kolong tol Becakayu dijadikan tempat berjualan mobil bekas, Jakarta Timur, Senin (11/2/2019)

Minat masyarakat untuk membeli mobil bekas di tengah pandemi Covid-19 ini masih cukup tinggi.

Kekhawatiran tertular virus Corona saat menggunakan kendaraan umum menjadi salah satu alasannya.

Terlebih, sekarang ini harga mobil seken juga semakin terjangkau. Bahkan tidak sedikit kendaraan roda empat setengah pakai yang dijual lebih murah dibandingkan motor matik.

Dengan uang Rp 30 jutaan, pembeli sudah bisa memilih jenis mobil yang diinginkannya. Mulai pabrikan Jepang hingga Eropa ada yang dijual dengan kisaran harga tersebut.

Baca juga: 10 Mobil Bekas Rp 30 Jutaan di Akhir Bulan Ini

2. Mitos atau Fakta, Saat Hujan Tak Boleh Mengerem Pakai Rem Depan?

Mengerem sepeda motor ada teorinya.mpm-motor.co.id Mengerem sepeda motor ada teorinya.

Berkendara saat hujan tak hanya butuh konsentrasi lebih, tapi juga teknik berkendara yang mumpuni agar tetap selamat. Salah satu hal yang harus diperhatikan adalah teknik pengereman.

Melewati jalan yang basah karena guyuran hujan sebetulnya bukan perkara mudah. Salah melakukan pengereman, Anda bisa saja tergelincir saat ingin menghentikan motor.

Marcell Kurniawan, Training Director The Real Driving Centre (RDC), mengatakan, ketika berkendara di jalanan basah, pengendara perlu beradaptasi dengan mengubah cara pengereman.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Saat Hujan Tak Boleh Mengerem Pakai Rem Depan?

3. Komentar Pedagang Mobil Bekas Jika Pajak Mobil Baru Jadi Nol Persen

Ford Fiesta di bursa mobil bekas MGK Kemayoran.Febri Ardani/Otomania.com Ford Fiesta di bursa mobil bekas MGK Kemayoran.

Kementerian Perindustrian ( Kemenperin) berencana menggulirkan kebijakan relaksasi pajak nol persen untuk mobil baru dalam tiga bulan terakhir tahun ini.

Kebijakan ini dipercaya akan mampu merangsang minat konsumen untuk membeli kendaraan roda empat di tengah pandemi Covid-19 ini.

Jika wacana ini benar digulirkan, tentunya harga mobil baru akan jauh lebih murah dibandingkan biasanya.

Hal ini karena adanya potongan pajak kendaraan baru yang cukup besar bagi setiap pembeli yang akan memboyong kendaraan roda empat.

Baca juga: Komentar Pedagang Mobil Bekas Jika Pajak Mobil Baru Jadi Nol Persen

4. Daftar Mobil Bekas Rp 60 Jutaan, dari Jazz hingga Camry

Ilustrasi: Deretan mobil bekas yang dijual di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa (13/2/2018).Kompas.com/Alsadad Rudi Ilustrasi: Deretan mobil bekas yang dijual di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa (13/2/2018).

Keberadaan mobil bekas dengan harga berkisar Rp 60 juta masih menjadi pilihan bagi masyarakat.

Selain harga yang terjangkau, para pembeli juga berharap bisa memiliki mobil tetapi tetap bisa bisa berhemat.

Mengingat, kondisi perekonomian yang tidak menentu di tengah pandemi Covid-19 sehingga semuanya harus direncanakan dengan sangat matang.

Termasuk dalam hal memilih mobil yang akan digunakan untuk menunjang aktivitas sehari-hari.

Baca juga: Daftar Mobil Bekas Rp 60 Jutaan, dari Jazz hingga Camry

5. Tertarik Beli Mobil Esemka, Begini Cara Pesannya

Esemka Garuda 1KOMPAS.COM/STANLY RAVEL Esemka Garuda 1

Mobil Esemka sudah resmi beroperasi, bahkan memulai penjualan. Namun, tak sedikit hingga saat ini yang menanyakan bagaimana cara membeli mobil garapan PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) itu.

Nah, bila memang serius berminat untuk meminang, ternyata Esemka sudah memberikan jalur pemesanan via daring yang bisa dilakukan langsung dari situs resminya, yakni esemkaindonesia.co.id.

Layanan pemesanan online tersebut, menurut Humas PT Esemka Sabar Budhi, sudah dibuka sejak lama.

Tujuannya memang untuk memudahkan bila ada konsumen yang tertarik membeli mobil garapan anak bangsa tersebut.

Baca juga: Tertarik Beli Mobil Esemka, Begini Cara Pesannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau