Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada, Minggu Ini Tol Jagorawi Lebih Macet pada Jam Pulang Kantor

Kompas.com - 20/07/2020, 15:01 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comTol Jagorawi kembali mendapatkan pemeliharaan berupa perbaikan jalan sepanjang 255 meter yang akan dikerjakan mulai Senin 20 Juli 2020.

Guna menghindari kemacetan yang bakal terjadi, PT Jasa Marga melalui Jasa Marga Metropolitan Tollroad menyiapkan rekayasa lalu lintas dengan contra flow.

Tidak hanya itu, sejumlah petugas pengatur lalu lintas juga akan disiapkan di sekitar lokasi pekerjaan untuk memandu kelancaran jalan.

Baca juga: Pelanggar Lalu Lintas Ibu Kota Bisa Mulai Ditilang Hari Ini

Sejumlah kendaraan melintas di lajur contraflow di ruas jalan Tol Jagorawi arah menuju ke Cawang di Cibubur, Jakarta Timur, Senin (8/6/2020). Terpantau terjadi kepadatan kendaraan di Tol Jagorawi menuju arah Jakarta dari KM 13 Cibubur hingga KM 08 Cipayung.ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/wsj. Sejumlah kendaraan melintas di lajur contraflow di ruas jalan Tol Jagorawi arah menuju ke Cawang di Cibubur, Jakarta Timur, Senin (8/6/2020). Terpantau terjadi kepadatan kendaraan di Tol Jagorawi menuju arah Jakarta dari KM 13 Cibubur hingga KM 08 Cipayung.

Oemi Vierta Moerdika, General Manager Representative Office 1 Jasa Marga Metropilitan Tollroad, mengatakan, pihaknya juga akan menempatkan petugas Mobile Customer Service yang siaga 24 jam.

“Kami akan berlakukan rekayasa lalu lintas secara situasional berupa contra flow dari Km 05+000 sampai dengan 17+000 arah Ciawi, mulai Senin sampai dengan Jumat pada pukul 15.30 – 21.00 WIB,” ujar Oemi, dalam keterangan tertulis (20/7/2020).

Menurut Oemi, sebelumnya Jasa Marga Metropolitan Tollroad telah menyelesaikan pekerjaan rekonstruksi jalan tol hingga ribuan meter.

Baca juga: Hasil Klasemen MotoGP 2020: Quartararo Memimpin, Marquez dan Rossi Tanpa Poin

Jasa Marga kembali lakukan pemeliharaan Jalan Tol JagorawiJasa Marga Jasa Marga kembali lakukan pemeliharaan Jalan Tol Jagorawi

Oemi menambahkan, hal ini dilakukan sebagai upaya menjaga keselamatan pengguna jalan serta memastikan terpenuhinya Standar Pelayanan Minimum (SPM) Jalan Tol Jagorawi.

“Jasa Marga Metropolitan Tollroad sebagai pengelola Jalan Tol Jagorawi, telah menyelesaikan pemeliharaan dan rekonstruksi Jalan Tol Jagorawi sepanjang 2.576,77 meter sejak April 2020 yang lalu,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau