Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Perjuangan Skuter Listrik Gesits, Buatan Anak Bangsa

Kompas.com - 07/11/2018, 15:14 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -  Mimpi negeri ini punya merek kendaraan bermotor sendiri, yang dibuat oleh kecedasan dan keringat anak bangsa tinggal sejengkal lagi terwujud. Dia adalah Gesits, yang merupakan akronim dari Garansindo Electric Scooter ITS.

Punya niat besar jadi tuan rumah di negeri sendiri, dan merasakan pasar roda dua yang selama ini dikuasai asing, PT Garansindo Inter Global akhirnya nekat buka jalan, dan gandeng Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) untuk bekerja sama menciptakan teknologi sepeda motor nasional, yang akhirya sampai pada skuter listrik Gesits.

Diakui, ITS sendiri punya kompetensi soal riset di bidang kendaraan listrik, yang sudah terbukti lewat beberapa produk prototipe yang pernah dibuat. Beberapa sistem kendaraan listrik sudah berhasil dikuasai, mulai dari pengatur, penampil (display), sampai pengawasan (monitoring).

Mulai dari situlah kemudian sejarah mulai dirajut. Berikut kisah perjalannya sampai sekarang ini.

Baca juga: Garansindo Gandeng ITS Siapkan Motor Nasional

Juni 2015

Tonggak sejarah dimulai dari sini, di mana nota kesepahaman (MoU/ memorandum of understanding) rencana kerjasama pembuatan motor listrik disepakati, antara CEO Garansindo Group Muhammad Al dan Rektor Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Joni Hermana di Surabaya, Jawa Timur.

Agustus 2015

Buat pertama kalinya, Motor listrik hasil kerja sama Garansindo dan Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), tampil di hadapan publik Tanah Air pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015. Bentuknya saat itu masih “telanjang”, yang merupakan versi awal dari prototipe.

Sempat terjadi kendala saat itu, kala pihak Garansindo dan ITS melakukan demo di hadapan media dan pengunjung IIMS 2015. Namun itu, membuat mereka tak menyerah untuk terus mengembangkan lagi sampai mencapai titik sempurna.

Baca juga: Ini Prototipe Pertama Skuter Listrik Garansindo

Mei 2016

PT Garansindo Inter Global dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) akhirnya mendebut sepeda motor listrik Gesits di Gedung Riset Mobil Listrik, Surabaya, Selasa (3/5/2016). Produk ini merupakan hasil kolaborasi antara periset dari dunia pendidikan dan pebisnis otomotif nasional.

Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir, bahkan sempat melakukan pengujian performa pertama prototipe Gesits di ITS.

November 2016

Proyek terus berlanjut, di mana berselang tujuh bulan dari peluncuran pertama, tepatnya pada 7 November 2016, Gesits dites sepanjang Jakarta hingga Bali (Tour de Jawa - Bali) oleh tim Garansindo dan Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).

Pengujian performa ini dilakukan pada lima unit Gesits. Hal ini dilakukan sebagai langkah kesiapan untuk produksi massal, seperti pengkajian performa, jarak tempuh dan konsumsi energi, serta dari sisi aspek keselamatan.

Baca juga: Skuter Listrik Gesits Digeber Jakarta-Bali

Halaman Berikutnya
Halaman:
Komentar
mantab....sudah saatnya indonesia punya merk motor sendiri, di mulai thn 2015 dan sekarang sudan dijual bebas di indonesia. presiden jokowi emang lebih banyak kerja nyata dari pada banyak teori dan rencana doank.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Prabowo ke Mendikti: Jangan Sampai Mahasiswa Dihasut Kekuatan yang Tak Ingin Indonesia Bangkit
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau