Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi Tidak Sabar Jajal Sasis Baru di Assen

Kompas.com - 23/06/2017, 03:50 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, kompasOtomotif – Pengujian sasis baru yang dilakukan setelah di Sirkuit Catalunya, Barcelona, dua pekan lalu membuat Valentino Rossi “happy”. Hasil baik dari tes tersebut, membuatnya penasaran untuk dicoba di trek lain, dengan karakter berbeda.

Rossi mulai menjajal perdana sasis baru di Sirkuit Assen, Belanda hari ini, Jumat (23/6/2017) pada sesi latihan bebas pertama dan kedua. Sasis ini disebut Rossi, sesuai dengan gaya berkendaranya, yang juga mengatasi masalah understeer yang kerap dialaminya.

“Kami memiliki sasis yang berbeda sekarang  dan kesan pertama saya adalah bagus. Di mana saya merasa lebih baik. Itu adalah tes yang menarik, karena kami bekerja lebih keras dalam dua hari di sana (Catalunya)," kata Rossi mengutip Motorsport, Kamis (22/6/2017).

Baca juga : Rossi "Happy", Vinales Kaget Gunakan Sasis Baru

“Setelah pengujian itu, kami penasaran untuk mencobanya di trek lain, dengan tingkat grip berbeda dan memiliki berbagai jenis tikungan. Ini untuk memahami apakah pada balap sesunguhnya kami bisa lebih kompetitif dengan sasis baru, dan akan terbebas dari penderitaan selama akhir pekan,” ucap Rossi.

Rossi memang terbaca masih belum begitu optimistis, soal performanya akhir pekan ini, terutama dengan sasis baru.

"Jika memang masih terasa belum membaik, kami akan coba di trek lainnya. Saya akui memang saat ini sangat sulit untuk tampil maksimal di mana-mana,” ujar Rossi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com