Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha Amerika Terimbas ”Recall” R25 dan MT25 di Indonesia

Kompas.com - 06/03/2017, 14:26 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sumber Motorcycle

California, KompasOtomotifYamaha di Amerika mengumumkan recall untuk pengguna YZF-R3 buatan 2015-2016. Masalahnya sama dengan apa yang sudah diumumkan Yamaha di Indonesia, yakni tentang potensi kebocoran bahan bakar dan sistem starter dan pengapian yang bisa korosi.

Berdasarkan dokumen yang dirilis National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA)—semacam lembaga keselamatan jalan raya di AS—Recall di Amerika menimpa 14.320 unit R3.

Dokumen itu menyatakan bahwa getaran mesin bisa melemahkan braket pengikat tangkai bahan bakar, berpotensi patah dan menimbulkan kebocoran. Ujung-ujungnya, dikhawatirkan ada kebakaran.

Baca juga: Buntut Kasus RW Bunuh Diri, Kapolsek Kayangan Dicopot dari Jabatan

Sementara soal sistem pengapian dan starter, dijelaskan bahwa air bisa mengontaminasi switch, dan menimbulkan korosi. Mesin bisa mati, hilang kendali, dan meningkatkan risiko celaka.

Problem ini pertama diientifikasi pada 10 Februari 2017 lalu, dan diumumkan Yamaha Indonesia yang memproduksi R3 untuk seluruh dunia.

Indonesia
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sendiri sudah memberikan pengumuman recall bagi pengguna R25 dan MT25, (14/2/2017) lalu.

Baca juga: Pendaftaran PINTAR BI Hari Ini Dibuka Pukul 09.00 WIB, Ini Tips War di pintar.bi.go.id

Penarikan ini bukan yang pertama kali. Sebelumnya, Juni 2016 lalu, YIMM juga mengampanyekan recall terkait beberapa komponen pada dua motor sport tersebut, tapi terkait oil pump, bearing, dan brake hose.

”Setelah kami analisa, penutup plastik main switch berpotensi menjadi penghantar listrik, terutama saat kena air. Kasus ini lebih banyak di MT25. Pada R25 sebenarnya tidak ada, namun karena desainnya sama jadi sekalian kami benahi," ucap Abidin.

Sedangkan untuk masalah bracket fuel ada pada R25. Abidin menjelaskan, kerusakan pada bracket tangki rata-rata dialami bagi yang sudah pernah mengubah atau melakukan modifikasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau