Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mercedes-Benz Indonesia Jamin Kualitas Mobkas Mewah

Kompas.com - 12/05/2014, 13:33 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Mercedes-Benz Indonesia (MBI) memastikan kualitas unit mobil bekas (mobkas) yang dijual di jaringan dealer resmi, tetap terjaga dengan meluncurkan program baru, sertifikat Proven Exclusivity, di Jakarta, Senin (12/5/2014). Bukti sekaligus jaminan kualitas ini hanya diberikan buat unit yang telah lolos 197 poin, pengecekan yang meliputi seluruh bagian kendaraan.

"Mercedes-Benz Proven Exclusivity menjadi salah satu strategi untuk mempertahankan bahkan meningkatkan nilai jual kembali dan memperluas basis kepemilikan mobil Mercedes di Indonesia," ujar Claus Weidner, Presiden dan CEO MBI, saat peluncuran.

Febri Ardani Claus Weidner, Presiden dan CEO MBI (tengah) bersama kedua pemilik dealer mobkas mewah Mercedes-Benz, meluncurkan program Proven Exclusivity, di Jakarta (Senin (12/5/2014).

MBI memahami kepedulian konsumen kelas atas yang ingin memiliki mobkas mewah tanpa “cacat”. Donald Rachmat, Deputy Director Sales Operation Mercedes-Benz Passenger Cars, menekankan, konsumen yang membeli kendaraan dengan sertifikat ini telah di cek secara teknis dan visual oleh tangan-tangan ahli.

Keuntungan
Selain 197 "cek list" poin, masih ada keuntungan lain, di antaranya, jaminan rekam jejak servis, garansi 12 bulan buat seluruh komponen yang relevan, layanan 24 jam untuk masalah teknis serta layanan derek gratis, dan perawatan mobil dengan suku cadang orisinal.

Febri Ardani Teknisi memperagakan pemeriksaan unit mobil bekas Mercedes-Benz untuk mendapatkan sertifikat Proven Exclusivity.

"Proven Exclusivity merupakan program global. Sebelumnya sudah diluncurkan di Eropa, Timur Tengah, dan Asia. Sekarang giliran Indonesia," ujar Donald.

Sementara ini, seluruh unit mobkas Mercedes-Benz hanya bisa didapatkan di dua dealer "pre owned cars" MBI di Jakarta Selatan, yakni PRO Motor di bilangan Simprug dan Mercindo Autorama di kawasan Warung Buncit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com