Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

GWM Klaim Haval Jolion Punya Standar Bintang 5 ANCAP

Kompas.com - 23/07/2024, 11:42 WIB
Muh. Ilham Nurul Karim,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Great Wall Motors (GWM) Indonesia mengumumkan bahwa SUV terbaru mereka, Haval Jolion HEV, telah mendapatkan sertifikasi bintang 5 dari Australasian New Car Assessment Program (ANCAP) dalam hal fitur keselamatan.

Haval Jolion HEV, yang diluncurkan pada awal perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, hadir dengan berbagai fitur keselamatan, mulai Safety Collision Mitigation, sebuah tekonologi untuk mengurangi dampak tabrakan, Fuel Cut Off System, yang memutus aliran bahan bakar dalam situasi darurat.

Terdapat juga teknologi Energy Absorbing Collapsible Steering Column yang dirancang untuk menyerap energi saat terjadi benturan guna melindungi pengemudi dan penumpang.

Baca juga: Ini Alasan GWM Indonesia Masih Fokus Jualan Mobil Hybrid

GWM berkolaborasi bersama Inchcape Indonesia untuk memenuhi kebutuhan mobilitas berkelanjutan masyarakat Indonesia. Kami memperkenalkan GWM Haval Jolion HEV sebagai perpaduan antara desain modern, performa tangguh, dan teknologi terkini,” kata Constantinus Herlijoso, General Manager GWM Indonesia, di Tangerang, Senin (22/7/2024).

Selain fitur keselamatan, mobil ini juga dilengkapi dengan Dedicated Hybrid Transmission (DHT) yang diklaim dapat memastikan mesin bergerak mulus dan efisiensi bahan bakar optimal.

Haval Jolion HEV di GIIAS 2024KOMPAS.com / Selma Haval Jolion HEV di GIIAS 2024

GWM Haval Jolion HEV dijual dengan harga Rp 448.888.000 (OTR Jakarta). Mobil ini memiliki dimensi sebagai compact SUV, yakni panjang 4.472 mm, lebar 1.841 mm, tinggi 1.694 mm, dan jarak sumbu roda 2.700 mm.

Mobil ini juga dibekali oleh transmisi double motor yang menghasilkan konversi jarak tempuh 1:20KM. Dedicated Hybrid Transmission (DHT) yang diklaim menjamin perpaduan mesin yang mulus, efisiensi, dan umur baterai yang tahan lama.

Baca juga: Pabrik Subaru di Thailand Tutup, Bakal Relokasi ke Indonesia?

Mobil ini memiliki tiga mode berkendara, seperti EV Mode, Serial Mode, dan Parallel Mode, memungkinkan mesin untuk menyesuaikan kebutuhan performa secara otomatis sesuai kondisi jalan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau