Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Layanan Cek Kaki-kaki Shaking Machine Makin Meluas

Kompas.com - 28/05/2024, 17:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Berpengaruh pada kenyamanan dan keselamatan saat berkendara, sektor kaki-kaki mobil juga wajib mendapat perhatian dan pengecekan secara berkala.

Ada banyak cara untuk melakukan pengecekan kaki-kaki mobil, paling baru bisa dengan menggunakan Kyoto Shaking Machine. Alat ini diklaim dapat melakukan diagnosis masalah tak hanya cepat, tapi lebih akurat.

Dengan menggunakan teknologi chassis suspension abnormal noise atau Shaking Machine, pengecekan masalah kaki-kaki bisa dilakukan ditempat, tanpa mobil harus dibawa keliling.

"Kalau pengecekan kaki-kaki mobil saat dulu harus cari jalan rusak atau bergelombang. Sekarang dengan adanya Kyoto Shaking Machine, cara lama itu sudah mulai ditinggalkan. Alat ini juga sudah hadir hampir di 40 kota di bawah jaringan kemitraan Kyoto Indonesia dan akan terus bertambah," kata Ferry Jensen, CEO Kyoto Indonesia, dalam keterangan resminya, Selasa (28/5/2024).

Baca juga: Daftar Skutik Gambot yang Pengendaranya Harus Pakai SIM C1

Cek kaki-kaki mobil dengan shaking machineKyoto Cek kaki-kaki mobil dengan shaking machine

Mesin ini mampu memvisualisasikan goncangan yang terjadi pada ban tanpa harus membawa mobil tersebut jalan. Melalui tenaga hidrolik, Kyoto Shaking Machine mampu mensimulasikan berbagai kondisi jalan dan meniru getaran yang terjadi saat mobil bergerak.

Bagi pemilik mobil yang ingin mencoba atau melakukan pengecekan kaki-kaki, bisa mengunjungi beberapa outlet bengkel yang memiliki mesin ini. Seluruhnya bisa melayani lebih dari 350 mobil per hari.

Baca juga: Beli Mobil Bekas, Jangan Lupa Pemeriksaan Sektor Kaki-kaki

Kyoto Shaking Machine hadir di lima gerai Rotary Auto yakni, Veteran Bintaro, Cileduk, Bekasi, Depok, Serpong, Banten, dan Jakarta Timur. Untuk wilayah Jawa Barat, tersedia di Djaja Motor Bogor, Wiguna Ban Depok, PMM Auto Bekasi, Auto Mechanics Bandung, dan lainnya.

Sementara outlet Jantra, tersedia pada sembilan lokasi yang beberapa diantaranya seperti Jantra Kediri, Jantra Cirendeu, dan Jantra Jogja. Untuk Anugra Motor Solo dan Subur Ban Purwokerta mengisi layanan di wilayah Jawa Tengah.

Tak hanya di Pulau Jawa, mesin diagnosis malafungsi kaki-kaki mobil ini juga tersedia di Kepulauan Riau, tepatnya di Pekanbaru dan Batam. Selanjutnya, di Samarinda dan Graha Auto Sejahtera yang berada di Sulawesi Tenggara.

"Target kami ingin bisa melayani hingga dapat menjangkau para pengguna mobil di seluruh kota besar di Indonesia. Kami sadar, tidak bisa melayani di satu tempat saja, maka itu kami mengajak kemitraan untuk bisa melayani pengguna mobil lebih banyak lagi," ucap Ferry.

Baca juga: Kemenhub Incar Pengusaha dan Karoseri Bus Pariwisata yang Melanggar

Cek kaki-kaki mobil dengan shaking machineKyoto Cek kaki-kaki mobil dengan shaking machine

Bengkel yang tertarik juga bisa melakukan kemitraan dengan format yang ke arah penyebaran produk, bukan bagi hasil atau franchise. Nantinya, para mitra akan masuk dalam jaringan Kyoto Indonesia dan mendapat beberapa dukungan, seperti transfer teknologi dan manajemen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com