Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Video Ada Lubang di Tol Merak Arah Jakarta KM 42

Kompas.com - 27/04/2024, 17:22 WIB
Erwin Setiawan,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tol Jakarta-Merak KM 42 dikabarkan mengalami kerusakan lantaran terdapat lubang besar di lajur dua.

Video rekaman dari dashcam viral usai diunggah akun Instagram @dascamindonesia dengan memancing pendapat netizen.

Lubangnya gede banget dan sangat membahayakan pengendara lain, gimana pendapat kalian?” tulis akun tersebut.

Sontak, postingan tersebut mendapatkan ragam komentar dari netizen. Sebagian mempertanyakan bagaimana tindakan pengelola dan apakah sudah ada penanganan atau belum, mengingat lokasinya sudah cukup jelas di dalam video.

Baca juga: Jangan Asal, Menyalip Kendaraan di Jalan Tol Ada Aturannya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dashcam Indonesia (@dashcamindonesia)

 

Uswatun Hasanah, Kepala Departemen Manajemen CSR dan Humas Astra Infra Toll Road Tangerang Merak mengatakan, badan jalan KM 42 arah Jakarta memang sempat berlubang namun sudah diperbaiki kurang dari 2x24 jam.

“Sesuai dengan standar pelayanan minimal (SPM) penutupan lubang dilakukan 2x24 jam berdasarkan hasil inspeksi rutin tim pemeliharaan,” ucap Uswatun kepada Kompas.com, Sabtu (27/4/2024).

Uswatun menjelaskan, unggahan informasi tersebut terkesan terlambat jika diunggah hari ini, Sabtu (27/4/2024) karena perbaikan sudah dilakukan sejak Minggu (21/4/2024) setelah ada temuan dari tim inspektor di lapangan.

Baca juga: Gerbang Tol Tomang Ditutup Sementara, Simak Jadwalnya

Tol Tangerang Merak KM 42 sudah diperbaiki 100 persen pada 23 April 2024Astra Infra Tollroad Tol Tangerang Merak KM 42 sudah diperbaiki 100 persen pada 23 April 2024

“Sudah dilakukan perbaikan sejak 21 April 2024 melalui perbaikan cepat tutup lobang kemudian dilanjutkan penutupan permanen selesai 100 persen pada 23 April 2024,” ucap Uswatun.

Kendati demikian, Uswatun mengapresiasi terkait kepedulian masyarakat sudah mengingatkan kepada pengelola dan memikirkan keselamatan pengguna jalan.

“Kami berterima kasih atas kepedulian pengguna jalan terkait informasi kondisi jalan kami. Hal ini menjadi pengingat untuk kami agar terus intensif melakukan langkah preventif,” ucap Uswatun.

Baca juga: Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera


Tak hanya itu, Uswatun juga mengimbau kepada pengguna jalan untuk ikut bersama-sama menjaga kualitas jalan tol sebagai fasilitas publik.

Salah satu caranya tidak mengendarai kendaraan dengan muatan berlebih atau overload dan over dimension (ODOL) yang juga dapat merusak konstruksi jalan tol.

“Kepada pengguna jalan dapat memperoleh informasi dan bantuan layanan dengan menghubungi call center 24 jam kami di no 0254207878 atau free call & WA chat di 08001777879,” ucap Uswatun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau