JAKARTA, KOMPAS.com - Tren sepeda motor 2-tak sudah habis sebab saat ini mayoritas produsen beralih membuat motor 4-tak. Meski demikian popularitas motor 2-tak bisa dibilang tak habis ditelan zaman.
Salah satu motor 2-tak yang banyak dicari oleh konsumen ialah Yamah RX-King. Bahkan banderol motor yang sudah berhenti produksi pada 2009 tersebut kian lama justru tambah mahal.
Baca juga: Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Balapan Digelar Akhir Pekan Ini
Wistana atau yang biasa disapa Pakdhe Mendring SKC, pengusaha jual beli unit dan sparepart RX-King mengatakan bahwa kisaran harga RX-King sulit untuk diperkirakan karena bergantung pada kondisi motor.
"Untuk unit ori yang siap jalan, sudah pasti nyaman dikendarai, tidak ada PR (perbaikan) lagi, itu kisaran harga sudah di angka Rp 20 jutaan bahkan bisa lebih," kata Wistana saat dihubungi Kompas.com beberapa waktu lalu.
Istilah ori sendiri mengacu pada RX-King dengan sparepart asli pabrikan, bukan versi imitasi.
Adapun untuk RX-King bahan, istilah bagi motor yang kondisinya jauh dari sempurna baik tampilan maupun mesinnya, harganya masih bisa kurang dari Rp 10 jutaan dengan kondisi surat lengkap.
Baca juga: Tarif Tol Bali Mandara Naik mulai 27 April
Namun umumnya memang RX-King bahan dijual dengan kisaran harga belasan juta.
Wistana pun mengatakan bahwa harga jual RX-King tidak terlalu terpengaruh oleh tahun produksi. Faktor utama yang mempengaruhi harga adalah kondisi motornya.
Baca juga: Bocoran Bus Baru Milik PO Surya Bali Pakai Jetbus 5
Pada 2020 RX-King sempat membuat heboh, di mana ada RX-King Special Edition Anniversary 20th produksi 2003 dengan kondisi baru stok lama, atau sering disebut new old stock alias NOS terjual Rp 150 juta.
Tapi sebetulnya tidak semua RX-King punya banderol selangit, karena semua balik kepada kondisi motor tsrebut.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, harga Yamaha RX-King bekas masih tetap sangat bervariasi. Namun, tidak sedikit RX-King dalam kondisi yang mulus dan prima dipatok dengan harga yang tinggi.
Harga Yamaha RX-King bekas: