Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Innova Zenix Standar Jadi Modellista, Modal Rp 2 Jutaan

Kompas.com - 05/01/2024, 13:21 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - All New Toyota Kijang Innova Zenix dibekali dengan dua pilihan mesin, yakni bensin dan hybrid. Untuk tipe hybrid, tersedia varian tertinggi yakni Innova Zenix Modellista.

Edisi Modellista ini mendapat beberapa tambahan body kit yang mencakup front grill ornament, front bumper, spoiler, side skirt, dan rear bumper spoiler. Sehingga tampilannya menjadi lebih sporty dan menarik.

Namun, bagi Anda yang terlanjur membeli Innova Zenix varian rendah, kini bisa upgrade paket Modellista dengan modal mulai Rp 2 jutaan saja.

Baca juga: Terbatas, Hyundai Ioniq 5 Diskon Rp 80 Juta, Creta Rp 50 Juta

Seperti yang ditawarkan oleh workshop Autolab Indonesia yang berlokasi di Jalan Jemursari, Surabaya, Jakarta Timur.

Workshop tersebut menawarkan paket bodykit Innova Zenix Modellista yang terdiri dari bumper depan, bumper belakang, bodykit samping, serta satu set emblem.

“Bahan plastik, sudah ABS SNI elastis grade A, sifatnya plug and play. Tidak sama seperti fiberglass,” ucap admin Autolab Indonesia, melalui pesan singkat yang diterima Kompas.com, Jumat (5/1/2024).

Baca juga: Harga Double Cabin Bekas Awal 2024, Ranger mulai Rp 55 Jutaan

Adapun untuk proses pemesanan tanpa cat, membutuhkan waktu 3 hari dengan harga Rp 2,750.000. Sedangkan bagi pemesanan termasuk pengecatan membutuhkan waktu 7 hari dengan biaya Rp 3,750.000.

“Konsumen yang berada di Surabaya juga bisa memasang di workshop kami dengan biaya pasang Rp 750.000,” kata admin tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com