Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ulasan Lengkap Stargazer X, Mulai Desain hingga Biaya Kepemilikan

Kompas.com - 07/12/2023, 08:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai Stargazer X menjadi salah satu model andalan di segmen low multi purpose vehicle (LMPV). Mobil ini cukup banyak peminatnya, baik karena desain, fitur, maupun harganya.

Stargazer X sejatinya merupakan Stargazer yang diberikan beberapa ubahan agar tampil seperti SUV. Maka itu, mobil ini banyak dibilang juga sebagai crossover.

Baca juga: LSUV Terlaris Oktober 2023: Terios Geser Rush, Stargazer X Melambat

Hyundai menghadirkan Stargazer X dalam dua varian, yakni Style dan Prime. Mobil ini dibanderol mulai Rp 325,6 juta (OTR Jakarta) hingga Rp 336,2 juta (OTR Jakarta).

Hyundai Stargazer XKompas.com/Donny Hyundai Stargazer X

Pilihan warnanya cukup beragam, yakni Dragon Red Pearl, Magnetic Silver Metallic, Creamy White Pearl, Midnight Black Pearl, Titan Gray Metallic, Optic White Matte, dan Gravity Gold Matte.

Namun, untuk warna two-tone harus menambah biaya Rp 1,5 juta dan dof Rp 3,5 juta.

Hyundai Stargazer XKompas.com/Donny Hyundai Stargazer X

Desain Eksterior
Tampilan luarnya eksentrik dan cukup menarik. Hyundai memberikan kesan futuristik, sehingga tampak depan jadi seperti robot. Khususnya, untuk warna silver metallic dof. LED DRL juga terkesan seperti sepasang mata.

Stargazer X memiliki panjang 4.495 mm, lebar 1.815 mm, tinggi 1.710 mm, dan jarak terendah ke tanah 200 mm. Jarak terendah ke tanahnya 5 mm lebih rendah dari Stargazer.

Baca juga: Bahas Tampang Futuristik Hyundai Stargazer X

Interior Hyundai Stargazer XKompas.com/Donny Interior Hyundai Stargazer X

Desain Interior
Stargazer X yang dites oleh redaksi Kompas.com adalah tipe Prime dengan captain seat. Sehingga, interiornya terlihat lebih lapang, khususnya pada baris kedua.

Namun, perlu dicatat bahwa penggunaan captain seat harus merogoh kocek lebih dalam lagi. Konsumen dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 1 juta.

Saat masuk ke kabin Stargazer X, suasana mewah cukup terasa pada mobil ini. Selain itu, saat malam hari, kabinnya terlihat futuristik dengan adanya Ambient Light berwarna biru.

Baca juga: Mengulas Interior Hyundai Stargazer X dengan Captain Seat

Hyundai Stargazer XKompas.com/Donny Hyundai Stargazer X

Fitur Unggulan
Urusan fitur, Hyundai cukup royal menyematkan banyak fitur dan teknologi canggih pada crossover andalannya tersebut. Fiturnya tidak kalah bersaing dengan para kompetitor di kelasnya. Beberapa fiturnya juga membantu pengendara saat berkendara, baik dalam urusan kenyamanan, keamanan, hingga kepraktisan.

Stargazer X juga sudah dibekali dengan teknologi Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) yang disebut dengan Hyundai SmartSense. Teknologi ini meliputi banyak fitur keamanan aktif yang dapat menunjang kenyamanan berkendara.

Namun, mobil ini hanya dilengkapi dengan kamera mundur, belum ada kamera 360. Padahal, fitur tersebut cukup penting juga saat berkendara di tempat yang sempit atau saat hendak parkir.

Baca juga: Ulas Fitur Unggulan Hyundai Stargazer X buat Berkendara Harian

Test drive Hyundai Stargazer XKompas.com/Adityo Test drive Hyundai Stargazer X

Kenyamanan Berkendara
Tidak sulit untuk mendapatkan posisi berkendara yang ergonomis. Pengaturan jok sudah elektrik, setir juga bisa diatur posisinya. Visibilitas tidak terganggu saat berkendara. Joknya cukup empuk dan pada bagian tengah dilengkapi dengan arm rest. Sehingga, posisi berkendaranya secara keseluruhan cukup nyaman.

Bagi penumpang yang duduk di baris kedua atau tengah, ruang yang disediakan cukup lapang. Pengaturan jok juga cukup maksimal, sandaran punggung bisa dibuat cukup rebah. Dengan penggunaan captain seat, kapasitas penumpang memang jadi berkurang. Tapi, penumpang yang duduk di baris kedua jauh lebih nyaman dan terasa eksklusif.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com