JAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai Stargazer X hadir mengikuti tren MPV yang diubah bergaya SUV. Desainnya yang futuristik membuat tampilannya terkesan seperti robot.
Sekarang ini, banyak pabrikan yang membuat MPV menjadi bergaya SUV. Lebih banyak disebut dengan istilah crossover. Cukup banyak pabrikan mobil yang melakukannya, termasuk Hyundai.
Baca juga: LSUV Terlaris Oktober 2023: Terios Geser Rush, Stargazer X Melambat
Stargazer X berawal dari Stargazer yang diberikan tambahan aksesori agar tampilannya terkesan tangguh seperti SUV pada umumnya. Cara tersebut sukses dilakukan dan membuat desain eksterior jadi semakin sporty dan tangguh.
Meskipun, sebenarnya tidak ada ubahan yang signifikan dari segi dimensi, kapasitas, maupun dapur pacunya. Bahkan, jarak terendah ke tanah antara Stargazer X dengan Stargazer pun hanya berbeda 5 mm.
Stargazer X memiliki panjang 4.495 mm, lebar 1.815 mm, tinggi 1.710 mm, dan jarak terendah ke tanah 200 mm.
Baca juga: Toyota Veloz X-Urban, Tantang Stargazer X dan Xpander Cross
Pada Stargazer X, desain eksteriornya cukup menarik. Hyundai memberikan kesan futuristik, sehingga tampak depan jadi seperti robot. Khususnya, untuk warna silver metallic dof. LED DRL juga terkesan seperti sepasang mata.
Kap mesin dibuat sedikit lebih menonjol. Lalu, di bagian samping, Hyundai menyematkan over fender. Peleknya berukuran 17 inci dan dikombinasikan dengan ban berprofil 50.
Bagian atap diberi pemanis berupa dummy roof rail. Aksesori roof rail ini memang benar-benar sebagai pemanis saja, tidak bisa difungsikan sebagaimana roof rail. Bagian belakang juga terlihat lebih sporty dengan adanya roof spoiler.
Baca juga: Toyota Rangga Meluncur Dahulu di Thailand, Pakai Nama Hilux Champ
Masalah desain memang kembali ke selera masing-masing konsumen. Tapi, bagi orang yang ingin tampil beda dan menyukai desain mobil yang eksentrik, Stargazer X bisa jadi salah satu pilihannya.
Hyundai membanderol crossover ini mulai Rp 325,6 juta (OTR Jakarta) untuk tipe Style hingga Rp 336,2 juta (OTR Jakarta). Tersedia lima pilihan warna, yakni Dragon Red Pearl, Magneti Silver Metallic, Creamy White Pearl, Midnight Black Pearl, dan Titan Gray Metallic.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.