Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Uji Emisi Gratis Motor di Planet Ban, Kuota Terbatas

Kompas.com - 21/09/2023, 12:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Planet Ban bisa dibilang jadi tempat yang lengkap untuk merawat motor. Bermula dari jualan ban, kini tersedia paket servis sampai uji emisi gratis.

Deden Hendra Shakti, Chief Operation Officer Planet Ban mengatakan, uji emisi ini memang sudah disediakan Planet Ban sejak lama, bahkan di 2020.

"Kami sediakan di beberapa toko di DKI Jakarta," kata Deden di Depok, Rabu (20/9/2023).

Baca juga: Planet Ban Siapkan Layanan buat Servis Motor Listrik

Uji emisi di Planet BanPLANET BAN Uji emisi di Planet Ban

Sampai sekarang, baru ada empat cabang Planet Ban yang menyediakan uji emisi gratis, yakni di Lenteng Agung, Kebon Jeruk, Gunung Sahari, dan Otista. Masih sedikit karena harga mesinnya yang mahal.

"Kami sejak 2020 sudah menyediakan layanan ini. Cuma kayak kemarin (ada tilang) orang langsung berbondong-bondong (uji emisi)," kata Deden.

Sebenarnya uji emisi ini gratis tapi untuk menanggulangi konsumen yang membludak, setiap hari cuma tersedia 20 kuota. Orang yang mau uji emisi harus melakukan booking terlebih dahulu di laman Planet Ban.

Baca juga: Mulai Rp 5 Jutaan, Daftar Motor Listrik Subsidi Kini Mencapai 33 Model


Tapi kalau yang melakukan servis, jika di lokasi tersebut ada mesin uji emisi, maka akan dites gratis. Jadi sudah satu paket, servis motor ditambah uji emisi.

"Ada empat titik, rencana akan ditambah tapi beli alatnya inden dan antre," kata Deden.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com