Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PO SAN Jadi yang Pertama Pakai Bodi Jetbus 5 Adiputro

Kompas.com - 12/08/2023, 06:12 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com – Karoseri Adiputro telah merilis produk bus barunya dengan nama Jetbus 5 di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD, Jumat (11/8/2023).

Bodi Jetbus 5 dihadirkan menjadi enam unit bus baru dengan model yang berbeda. Keenamnya masih menggunakan kelir biru sehingga belum diketahui milik perusahaan otobus (PO) mana.

Adapun keenam unit bus yang dibawa oleh Adiputro ke GIIAS 2023 adalah MHD Dream Coach Jetbus 5, MHD Single Glass Jetbus 5, SHD Single Glass Jetbus 5, SHD Double Glass Jetbus 5, Medium Single Glass Jetbus 5 dan SDD atau Double Decker Jetbus 5.

Sementara itu, salah satu dari keenam bus tersebut yaitu SHD Single Glass Jetbus 5, sudah diumumkan merupakan milik PO SAN

Baca juga: Ragam Promo Kredit Mobil Baru, Bunga mulai 2,38 Persen

“Hari ini kita umumkan satu unit dulu milik PO mana, lima unit lainnya masih menjadi rahasia. Tunggu pengumuman kami di GIIAS 2023,” kata Direktur PT Adiputro Wirasejati David Jethrokusumo kepada Kompas.com, Jumat (11/8/2023).

Bodi SHD Single Glass Jetbus 5 KOMPAS.com/ JANLIKA PUTRI Bodi SHD Single Glass Jetbus 5

Ketua umum IPOMI dan Direktur Utama PO SAN, Kurnia Lesani Adnan mengatakan, alasan menjadi PO yang menggunakan Jetbus 5 secara perdana lantaran sejak lama sudah punya rencana untuk melakukan pembaharuan untuk unit bus PO SAN.

“Karena memang kebetulan PO SAN punya rencana investasi untuk peremajaan line kita yang baru. Dan yang kita pakai tipe sasis Scania ini baru mau dipasarkan. Setelah kita ngobrol-ngobrol, pak David kemudian berkenan dan kita langsung bawa sasis ke sana (garasi Adiputro,” kata Pria yang akrab disapa Sani tersebut kepada Kompas.com, Jumat (11/8/2023).

Baca juga: Hyundai Ioniq 6 buat KTT ASEAN 2023 Belum Anti Peluru

Bus milik PO SAN dengan balutan SHD Single Glass Jetbus 5 tersebut ditopang oleh sasis Scania dengan model tronton.

Lalu pada bagian kabin memiliki konfigurasi penumpang 2-2.
Namun, Sani masih belum bisa memberitahukan kepada publik bus itu akan digunakan untuk trayek mana nantinya. Sebab bus barunya saat ini masih berjumlah satu dan berupa prototype.

“Untuk prototype ini menghabiskan waktu sekitar 3 bulan. Tapi normalnya itu Adiputro itu kalau bikin big bus hanya sekitar sebulan,” kata Sani.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com