Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PO Eka Mira Rilis 3 Unit Bus Baru Mewah

Kompas.com - 22/06/2023, 09:02 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com – Terkenal sebagai pebalap jalanan lantaran kerap melaju dengan cepat, perusahaan otobus (PO) Eka Mira Prima Sentosa dikabarkan baru saja menambah bus baru.

Tidak tanggung, jumlah bus anyar yang diluncurkan ada tiga unit untuk layanan PO Eka. Informasi tersebut di bocorkan oleh cuplikan video yang diunggah dari Instagram Karoseri Laksana @laksanabus.

Pada video tersebut terdapat tiga unit bus yang nantinya akan digunakan oleh PO Eka sebagai bus patas non ekonomi atau eksekutif. Hanya saja tidak disebutkan nantinya bus patas premium tersebut akan digunakan untuk melayani trayek mana.

PO Eka Mira sendiri menawarkan layanan bus antar kota yang terbagi menjadi dua segmen konsumen, kelas eksekutif  dilayani PO Eka dan kelas ekonomi menggunakan PO Mira.

Baca juga: Pemahaman Fitur Kendaraan Bakal Jadi Kurikulum Wajib Ujian SIM

Adapun secara spesifikasi ketiga bus tersebut menggunakan bodi Legacy SR3 XHD Prime. Kemudian dapur pacu bus ditopang oleh Hino RM280 JSLU QJJ 280HP Euro 4. Berbeda dengan bus PO Eka sebelumnya, kali ini bus dirancang spesial sehingga punya tampilan mewah baik dari interior dan eksterior.

Untuk tampilan eksterior, bus tetap menggunakan DNA dari PO Eka dengan menggunakan kelir dasar putih dengan sentuhan livery garis putus-putus berwarna merah, oranye, dan cokelat pada bodi samping.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KAROSERI LAKSANA (@laksanabus)

 

Eksen livery tersebut juga disematkan pada bagian wajah bus, tepatnya di bawah kaca depan. Tidak lupa disematkan pula tulisan atau logo Eka berwarna kuning pada bodi samping.

Fasia depan bus menggunakan model double glass dengan hiasan bando berwarna merah dengan aksen tengah krom. Kemudian pada kaca bagian atas disematkan tulisan Eka Cepat yang telah menjadi ciri khas dari bus dari PO asal Mojokerto, Jawa Timur.

Baca juga: Mercedes-Benz Indonesia Jawab Soal Mobil Listrik Terabas Banjir

Untuk interior kini menggunakan sekat pemisah antara ruang kru bus dan juga ruang penumpang. Kemudian, bangku yang digunakan juga kini menggunakan kelas premium dengan model sofa leg rest.

Kemudian, berdasarkan unggahan foto dari Instagram @andriawanpratikto, disematkan pula TV pada sekat pemisah antara ruang sopir dan ruang penumpang yang akan menjadi hiburan penumpang selama perjalanan. Kemudian, pada bagian belakang kabin dilengkapi dengan satu unit toilet.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com